Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mendorong Industri Kecil dan Menengah (IKM) mampu mengembangkan produk mereka sehingga bisa bersaing di pasar.

Hal itu dikatakan Bupati Bangka Mulkan di Sungailiat, Sabtu, menanggapi pertumbuhan sektor IKM di daerahnya dalam mendukung investasi daerah.

Pertumbuhan IKM,  kata Mulkan, cukup meningkat di tengah masyarakat dengan berbagai jenis produk olahan baik kuliner, kerajinan, maupun jenis industri lainnya.

"Dengan terbatasnya konsumen dan meningkatnya jumlah pertumbuhan IKM tentu menjadi persaingan tersendiri di daerah, karena itu IKM harus meningkatkan kualitas produk usaha," jelasnya.

Untuk mendorong peningkatkan kualitas produk IKM serta investasi, kata Mulkan, pihaknya melalui dinas terkait memberikan pembinaan bagi baik untuk IKM yang sudah lama berjalan ataupun bagi IKM yang baru mulai mengembangkan usaha.

"Kami melakukan pembinaan baik IKM yang sudah berjalan ataupun IKM yang sedang menjalankan usahanya," katanya.

Dikatakan, pembinaan perlu dilakukan agar pelaku IKM mampu mengembangkan usahanya, meningkatkan kualitas SDM, membuat kemasan yang menarik, hingga meningkatkan kualitas produk.

Lebih jauh ia mengatakan pembangunan IKM merupakan bagian integral dari pembangunan nasional yang harus dilaksanakan secara terpadu dan berkelanjutan, sehingga pembangunan bidang industri dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.

Sektor itu, kata dia,  tidak saja berpotensi memberikan kontribusi ekonomi yang sangat besar melalui nilai tambah, lapangan pekerjaan dan devisa, akan tetapi juga mampu memberikan kontribusi yang besar dalam transformasi budaya bangsa ke arah modernisasi kehidupan masyarakat yang menunjang pembentukan daya asing nasional.
 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019