Sungailiat (Antara Babel) - Ketua sementara DPRD Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Parulian Napitupu mengaku yakin dirinya akan terpilih menjadi ketua definitif pada saat pemilihan nanti.

"Ketua sementara adalah saya dan ketua definitif nantinya juga saya karena sudah ada surat keterangan dari partai mengenai jabatan definitif itu," katanya di Sungailiat, Senin.

Ia mengatakan, sesuai peraturan dan ketentuan yang berlaku, ketua dan wakil ketua DPRD adalah dari partai yang memiliki kursi terbanyak.

"Untuk wakil ketua DPRD sementara ditunjuk dari Partai Golkar karena partai itu nomor dua terbanyak jumlah kursi yakni enam kursi, sementara dan PDIP sendiri sebanyak tujuh kursi," katanya.

Dia mengatakan, tugas pimpinan dewan sementara adalah mempersiapkan segala sesuatu terkait penetapan pimpinan dewan, memfasilitasi pembentukan komisi dewan dan lainnya.

Wakil ketua sementara, Rendra Basri memprediksi tidak akan ada perubahan susunan jabatan pimpinan dewan atau akan masih sama seperti pimpinan Dewan periode 2009-2014.

"Pimpinan dewan periode 2009-2014 ketuanya dari PDIP dan wakil ketua satu dari Golkar dan wakil ketua dua dari Demokrat," katanya.

Keyakinan dirinya itu didasarkan pada perolehan kursi partai politik di DPRD Kabupaten Bangka, yakni PDIP tujuh kursi, Golkar enam kursi, Demokrat enam kursi, Nasdem empat kursi. Kemudian Hanura tiga kursi, Gerinda tiga kursi, PPP tiga kursi, PKS satu kursi, PAN satu kursi dan PKPI satu kursi.

Pewarta: Oleh: Kasmono

Editor : Aprionis


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2014