Gubernur Kepualuan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman kembali menyapa masyarakat agar lebih dekat dengan melakukan salat Jumat berjamaah dalam kegiatan Safari Jumat, Jumat (20/3/20).

Dalam kegiatan ini, Gubernur Erzaldi menyerahkan dana hibah untuk Masjid Nurul Huda, Puding Besar sebesar Rp400 juta rupiah.

Rencananya, dana yang dihibahkan akan digunakan oleh pengurus masjid untuk membantu pembangunan Masjid Jami' Nurul Huda di Puding Besar.

"Semoga dengan pembangunan masjid ini dapat bermanfaat bagi semuanya," ungkap Erzaldi.

Setelah melaksanakan salat Jumat, Gubernur Erzaldi beserta rombongan, pengurus masjid, dan masyarakat bersama-sama meletakkan batu pertama sebagai tanda resmi pembangunan Masjid Jami' Nurul Huda, Puding Besar.

Peletakan batu pertama ini dimulai oleh Gubernur Erzaldi, dilanjutkan dengan Camat Puding Besar, serta Kepala Desa Puding Besar.

Gubernur Erzaldi mengakhiri kegiatan dengan bersilaturahmi dan Nganggung Sepintu Sedulang bersama masyarakat.

Pewarta: Aprionis

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020