Polda Kepulauan Bangka Belitung bersama Korem 045/Gaya dan Lanal Babel dengan menggunakan sepeda motor menyalurkan sebanyak 500 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu terdampak COVID-19 di wilayah Kabupaten Bangka dan Bangka Tengah.

Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, Brigjen Pol Anang Syarif Hidayat, Kamis, mengatakan penyaluran sembako tersebut dalam rangka Bakti Sosial Peduli COVID-19 kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

"Kita berikan bantuan ini dengan harapan tepat sasaran kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan dan bantuan ini kita berikan dengan cara mengantar langsung ke rumah masyarakat yang membutuhkan, tidak seperti biasanya yang kita berikan kepada masyarakat secara ramai-ramai karna situasi saat ini untuk menjaga social distancing. Maka dari itu bantuan ini diberikan secara langsung oleh TNI dan Polri," katanya.

Komandan Korem 045/Gaya, Kolonel Czi M. Jangkung Widyanto mengatakan kegiatan ini merupakan iktikad baik dari TNI-Polri guna meringankan beban masyarakat terdampak wabah COVID-19. 

"Untuk kali ini saya dan Kapolda membagikan sembako di sekitar Desa Pagarawan, untuk personel yang lainnya ada juga yang di wilayah Kabupaten Bangka Tengah dan di seputaran Sungailiat,” katanya. 

Selain itu, pihaknya berharap bantuan tersebut dapat memberikan manfaat sekaligus dapat meringankan beban masyarakat terdampak COVID-19. 

"Namun tidak kalah penting dari ini semua, kami bersama POLRI juga mengajak masyarakat agar tetap mematuhi berbagai iimbauan sebagai langkah antisipatif, sekaligus pencegahan terhadap wabah COVID-19, diantaranya dengan menerapkan pola hidup sehat, memakai masker hingga selalu menjaga jarak,” ujarnya.

 

Pewarta: Try Mustikahardi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020