TNI AL Bangka Belitung menanam 2.000 batang mangrove atau bakau di pesisir dermaga Perkasa Jelitik Sungailiat guna menjaga dan mempertahankan kelestarian kawasan tersebut.

Danlanal Babel Kolonel Laut (P) Dudik Kuswoyo di Sungailiat, Kamis mengatakan, gerakan menanam 2.000 batang mangrove bagian dari kegiatan sosial HUT ke-75 TNI AL dimana kegiatan yang sudah dilakukan di Kurau Bangka Barat, Sungai Selan dan di wilayah Belitung.

"Penanaman mangrove di dermaga Perkasa Jelitik Sungailiat diinisiasi organisasi kepemudaan Laskar Pesisir bersama dengan TNI AL," jelasnya.

Dia berharap tanaman mangrove yang sudah ditanam untuk dirawat dengan baik sehingga ribuan tanaman mangrove memberikan manfaat bagi generasi akan datang.

"Penanaman mangrove jangan hanya sekedar simbolis semata, melainkan harus dirawat agar tetap terjaga kelestariannya," katanya.

Selain melakukan kegiatan penanaman ribuan batang mangrove di sejumlah tempat kata Danlanal, HUT TNI AL juga diisi dengan kegiatan aksi sosial donor darah yang melibat personel TNI AL dan pihak lainnya.

 
Bupati Bangka Mulkan saat melakukan penanaman mangrove. ANTARA/Kasmono


Sementara Bupati Bangka Mulkan memberikan apresiasi kegiatan penanaman ribuan batang mangrove di kawasan pesisir karena sebagian wilayah pesisir di Kabupaten Bangka kondisinya cukup memprihatinkan.

"Saya memberikan apresiasi penanaman mangrove sebagai bentuk aksi nyata menjaga dan mempertahankan kawasan pesisir dari kerusakan," jelas bupati.

Bupati mengatakan menjaga kelestarian lingkungan terutama kawasan mangrove adalah tanggung jawab bersama, dimana kawasan hutan mangrove memberikan manfaat besar untuk mencegah erosi dan abrasi pantai termasuk menstabilkan daerah pesisir.

 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020