Jakarta (Antara Babel) - Tiga aktor dari film bela diri Indonesia yang berdarah-darah disutradari oleh Gareth Evans, "The Raid" dan "The Raid 2: Berandal" akan tampil dalam film JJ Abram yang akan datang "The Force Awakens", demikian dilansir The Telegraph yang mengutip website hiburan Twitch.

Iko Uwais yang membintangi kedua film sebagai Rama, Yayan Ruhian yang main sebagai Mad Dog dalam film pertama dan Prakoso di film kedua, serta Cecep Arif Rahman yang main The Assassin di The Raid 2 dilaporkan bergabung dalam film Abram itu. Hingga saat ini, kasting belum dikonfirmasi.

"The Raid" dan "The Raid 2: Berandal" diakui karena kebrutalan dan adegan-adegan berkelahinya yang luar biasa terkoreografi dengan baik, dan ketiga aktor yang berbakat bela diri. Ini menegaskan bahwa , jika rumor pemilihan peran itu adalah benar, film Abram mungkin akan menampilkan beberapa perkelahian tangan kosong yang impresif.

Aktris Inggris yang belum diketahui dan lulusan Oxford  Maisie Richardson-Sellers baru-baru ini dikonfirmasi akan tampil dalam film  "The Force Awakens" bersama para aktor dan aktris lain seperti Daisy Ridley, John Boyega, Oscar Isaac dan Adam Driver, juga tiga bintang dari trilogi Star Wars yang asli: Mark Hamill, Harrison Ford dan Carrie Fisher.

Penerjemah: Ida Nurcahyani

Pewarta:

Editor : Aprionis


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015