Sebanyak 1.494 tenaga kesehatan di Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, akan disuntik vaksin COVID-19 pada tahap pertama pelaksanaan vaksinasi di daerah itu.

"Ada 1.494 tenaga kesehatan dan non tenaga kesehatan yang akan divaksin COVID-19 tahap pertama," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Belitung, Joko Sarjono di Tanjung Pandan, Kamis.

Menurut dia, setiap tenaga kesehatan dan non tenaga kesehatan yang akan menjadi calon penerima vaksin COVID-19 sebelumnya akan menerima pesan singkat pemberitahuan.

Baca juga: 1.960 vaksin COVID-19 Sinovac tiba di Belitung

Pesan singkat tersebut berisikan terkait waktu pelaksanaan dan lokasi penyuntikan vaksin COVID-19.

"Setelah registrasi nanti mereka akan mendapatkan e-tiket vaksin siapa-siapa yang mendapatkan tiket tersebutlah yang akan dilayani untuk vaksinasi COVID-19," ujarnya.

Joko menjelaskan, sejauh ini ada 11 tempat yang akan dijadikan lokasi penyuntikan vaksin COVID-19 mulai dari RSUD, Puskesmas dan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP).

"Dan masing-masing orang nantinya akan menerima dua dosis vaksin COVID-19 penyntikan kedua akan dilakukan setelah 15 hari dari penyuntikan pertana," katanya.

Sebumnya, Dinas Kesehatan Belitung telah menerima sebanyak 1.960 vaksin COVID-19 merek Sinovac dari Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan disimpan dalam gudang farmasi milik Dinas Kesehatan setempat.

"Vaksin disimpan dalam refrigerator atau lemari pendingin dengan suhu dua sampai delapan derajat celcius dan dengan pengawalan ketat," ujarnya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021