Bupati  Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sahani Saleh, mengajak masyarakat di daerah itu menggunakan aplikasi "PLN Mobile" guna mengakses berbagai macam layanan kelistrikan.

"Melalui aplikasi ini beragam kemudahan dan layanan bisa diakses oleh masyarakat," katanya di Tanjung Pandan, Selasa

Menurut dia, melalui aplikasi PLN Mobile masyarakat dapat melakukan isi ulang token listrik, penambahan daya listrik, laporan gangguan kelistrikan, pembayaran listrik, pengecekan riwayat kelistrikan dan membaca meter listrik secara mandiri.

"Dan juga "tracking" dari petugas PLN serta hal-hal lain yang berhubungan dengan kelistrikan," ujarnya.

Bupati menilai, kehadiran aplikasi "PLN Mobile" sangat membantu masyarakat terutama ditengah pandemi COVID-19 yang harus mengutamakan protokol kesehatan.

Dengan didukung layanan digital aplikasi ini sangat mudah digunakan dan diakses oleh masyarakat.

"Mari unduh aplikasi PLN Mobile karena sangat banyak kemudahan di dalamnya," kata Sahani.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2021