Sekitar 84 persen dari total 21.726 anak usia enam sampai 11 tahun yang menjadi target vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, sudah mendapat suntikan vaksin dosis pertama.

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Bangka Barat M. Putra Kusuma di Mentok, Selasa, mengatakan bahwa jumlah anak usia enam sampai 11 tahun yang sudah mendapat vaksinasi dosis pertama sejak 17 Desember 2021 sampai sekarang total 18.347 anak atau 84,4 persen dari target.

Menurut Putra, vaksinasi dosis kedua juga sudah mulai dilaksanakan pada anak usia enam sampai 11 tahun di Bangka Barat. Jumlah anak usia enam sampai 11 tahun yang sudah mendapat suntikan vaksin dosis kedua sebanyak 743 anak atau 3,42 persen dari target.

Putra mengemukakan bahwa cakupan vaksinasi COVID-19 dosis pertama pada anak usia enam sampai 11 tahun di Bangka Barat lebih tinggi dibandingkan cakupan vaksinasi pada kelompok tersebut wilayah Provinsi Bangka Belitung.

Menurut dia, jumlah anak usia enam hingga 11 tahun yang menjadi sasaran vaksinasi COVID-19 di tujuh kabupaten dan kota di Bangka Belitung seluruhnya 145.197 orang. Vaksinasi dosis pertama baru dilakukan pada 76.525 anak atau 52,7 persen dari sasaran sedangkan vaksinasi dosis kedua dua baru dilakukan pada 1.631 anak atau 1,12 persen dari target.

Di wilayah Bangka Belitung, Putra mengatakan, cakupan vaksinasi dosis pertama pada anak usia enam sampai 11 tahun di Bangka Barat hanya lebih rendah dari Kabupaten Belitung Timur, yang cakupan vaksinasinya sudah 85,28 persen pada kelompok anak dengan rentang usia tersebut.

Meski demikian, ia mengatakan, jumlah anak yang sudah divaksinasi di Bangka Barat lebih banyak dibandingkan dengan jumlah anak yang sudah divaksinasi di Belitung Timur.

Di Bangka Barat, vaksinasi dosis pertama sudah dilakukan pada 18.347 anak dari total 21.726 anak yang menjadi sasaran vaksinasi sedangkan di Belitung Timur jumlah anak yang sudah mendapat vaksinasi dosis pertama sebanyak 9.808 anak dari total 11.501 anak yang menjadi target vaksinasi.

Pemerintah Kabupaten Bangka Barat semula menargetkan pelaksanaan vaksinasi dosis pertama pada anak usia enam sampai 11 tahun bisa selesai sekitar dua pekan setelah pencanangan pelaksanaan vaksinasi pada kelompok sasaran tersebut pada 17 Desember 2021.

Namun karena sebelumnya anak-anak sekolah mendapatkan imunisasi rutin dalam Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) maka pelaksanaan penyuntikan vaksin COVID-19 harus ditunda selama beberapa waktu sehingga target penuntasan vaksinasi dosis pertama pada anak-anak diundur menjadi akhir Januari 2022,.

"Kita berusaha pelaksanaan vaksin untuk anak-anak cepat selesai, tim akan terus bergerak datang ke sekolah-sekolah dan jadwal pelaksanaan juga sudah kita sebarkan ke sekolah-sekolah," kata Putra.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022