Direktur Perumda Air Minum Tirta Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Suhendra menyatakan optimis berhasil meraih penghargaan bintang lima Top BUMD Award 2022 dari Top Business.

"Saya optimis mampu meraih penghargaan bintang lima Top BUMD Award 2022 dari Top Business, setelah melalui tahapan seleksi yang cukup panjang," kata Suhendra melalui keterangannya, Jumat.

Dia mengatakan, penghargaan bergensi level tertinggi yang diperebutkan ratusan BUMD se Indonesia, membuktikan perusahaan daerah Air Minum Bangka memiliki kualitas SDM pelayanan yang baik, keuangan perusahaan dinyatakan sehat tanpa ada penyertaan modal pemerintah termasuk inovasi mengembangkan usaha penyedia isi ulang air mineral.

"Pemasangan gratis sebanyak 1.700 pelanggan menjadi parameter penilaian karena kebutuhannya menyentuh langsung ke masyarakat," jelasnya.

Dari 300 Perumda Air Minum di Indonesia, kata Suhendra, Perumda Tirta masuk katagori perusahaan daerah yang kecil namun sehat karena dinilai sudah mampu mencukupi kebutuhannya sendiri tanpa penyertaan modal.

"Penghargaan bintang lima Top BUMD Award 2022 yang akan diraih, merupakan penghargaan yang ketiga kalinya setelah penghargaan bintang tiga tahun 2020 dan bintang empat tahun 2021 berhasil kami raih," jelasnya.

Dia mengatakan, dalam penilaian tim penguji juga memberikan soal yang harus dijawab secara esai atau ditulis tangan untuk mengetahui karakter misi dan visi perusahaan.

Suhendra mengatakan, sebelumnya penghargaan juga diberikan kepada bupati dan wakil bupati sebagai pembina "chief executive officer" (CEO) Perumda Air Minum Tirta Bangka.

"Dibidang pelayanan pelanggan, kami memberikan kemudahan pembayaran secara online bekerjasama dengan PT Pos, bank, Tokopedia, Shopee, ritel dan layanan online lainnya," katanya.

Dalam pengelola dan mengembangkan perusahaan, Suhendra berpendapat bahwa aset terbesar yang harus dijaga adalah karyawan dan pelanggan.

 

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022