Koba (Antara) - Patrianusa Sjahrun-Habibullah secara resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pilkada 2015 di Kabupaten Bangka Tengah, Bangka Belitung, yang diusung tiga partai politik, yaitu PDIP, PAN dan PKB.

"Ini koalisi cukup ramping dibanding pasangan Erzaldi-Ibnu, namun kami optimistis meraih suara cukup signifikan," kata Patrianusa yang sebelumnya menjabat Wakil Bupati Bangka Tengah di Koba, Senin.

Ia menjelaskan, bukan persoalan koalisi atau ketokohan yang menjadi tolak ukur dalam pilkada melainkan persoalan program dan kebijakan pro masyarakat.

"Visi misi yang kami tawarkan benar-benar menyentuh masyarakat dan bukan hanya sebatas slogan saja," ujarnya.

Pasangan Patrianusa-Habibullah disingkat dengan "Pahala" dan pendeklarasian akan dilakukan setelah resmi mendaftarkan diri.    

Patrianusa berharap pesta demokrasi ini bisa berjalan dengan baik dan aman sehingga lahir pemimpin pilihan masyarakat.

"Saya meminta kalangan PNS, kepala desa dan lurah jangan ikut berpolitik praktis. Mereka harus netral," ujarnya.

Sekretaris DPD PAN Kabupaten Bangka Tengah, Abdi Ansori mengatakan, pendaftaran pasangan Patrianusa - Habibullah didampingi pimpinan partai politik dan para pendukung.

"Pendaftaran dilakukan secara sederhana, namun tetap saja ada iring-iringan kendaraan para pendukung pasangan ini menuju kantor KPU," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015