Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyebutkan selama 10 hari terakhir di daerah itu tidak ada pasien maupun kasus baru warga yang terkonfirmasi COVID-19.

"Sejak 20 Januari 2023 hingga hari ini tidak ada penambahan kasus baru dan seluruh pasien yang sebelumnya wajib isolasi juga sudah selesai menjalankan masa karantina," kata Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka Barat Muhammad Putra Kusuma di Mentok, Senin.

Meskipun sudah tidak ada lagi kasus COVID-19 di daerah itu, masyarakat tetap diminta disiplin menjalankan protokol kesehatan karena saat ini masih potensial terjadi penularan virus.

"Bagi yang belum vaksinasi segera minta pelayanan vaksinasi dan bagi yang sudah divaksin diharapkan melengkapi diri sesuai dosis yang dianjurkan pemerintah untuk meningkatkan kekebalan tubuh," katanya.

Selama pandemi, jumlah kasus warga yang terkonfirmasi COVID-19 di Kabupaten Bangka Barat keseluruhan mencapai 7.187 orang, pasien meninggal dunia 164 orang, dan pasien dinyatakan sembuh 7.023 orang.

Untuk pencapaian vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Bangka Barat dari 179.660 orang sasaran, untuk vaksin dosis pertama mencapai 157.878 orang (87,87 persen), dosis dua 129.430 orang (72 persen), dosis tiga 43.984 orang (27,84 persen) dan dosis empat untuk para tenaga kesehatan dari target 1.242 orang sampai saat ini sudah mencapai 847 orang (68,2 persen).

Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Bangka Barat Achmad Nursyandi mengatakan akan terus menggencarkan sosialisasi agar masyarakat ikut berperan aktif menyukseskan program vaksinasi.

"Kita akan menindaklanjuti Surat Edaran Kementerian Kesehatan Nomor HK.02.02/C/380/2023 terkait pelayanan vaksinasi dosis penguat untuk kelompok masyarakat umum di atas 18 tahun," katanya.

Untuk para pelaku perjalanan dalam negeri, satgas tetap mewajibkan mereka melengkapi diri dengan vaksinasi dosis ketiga meskipun kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat sudah dicabut.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023