Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung periode 2022-2023 Ridwan Djamaluddin yakin Gubernur Babel Periode 2023-2024 Suganda Pandapotan Pasaribu adalah orang hebat yang diamanahkan Presiden RI, Joko Widodo untuk memimpin Bangka Belitung (Babel).

"Pak Suganda orang hebat, tokoh yang berpengalaman yang diamanahkan oleh Pemerintah RI untuk memimpin kita sejak dilantik pada 31 Maret lalu," kata Ridwan Djamaluddin saat acara Pengantar Tugas dan Serah Terima Memori Jabatan Penjabat Gubernur Babel Periode 2022-2023 kepada Penjabat Gubernur Babel Periode 2023-2024

Ia mengatakan, penugasan Penjabat Gubernur ini tidak ada kontestasi atau persaingan karena jabatan adalah amanah ketika waktunya datang, tidak bisa dilawan sehingga saat waktunya datang kota harus terima dan ketika waktunya selesai ya harus ditinggalkan.

"Pemimpin baru sudah datang dan Saya harus pergi dan kita tidak melihat ini sebuah kontestasi persaingan," ujarnya.

Sementara itu, Pj Gubernur Babel 2023-2024 Suganda Pandapotan Pasaribu menuturkan, untuk dapat melanjutkan pembangunan di Bangka Belitung ini bukanlah suatu perkara yang mudah.

 Banyak tantangan dan permasalahan yang masih harus dibenahi, terlebih lagi pasca pandemi yang melanda termasuk Babel. Untuk itu, memohon kiranya kepada Penjabat Gubernur tahun sebelumnya untuk juga dapat memberikan berbagai masukan agar memiliki gambaran pembangunan yang sudah berjalan di Babel selama ini.

Suganda juga yakin dan percaya bahwa pembangunan di Babel selama kepemimpinan Ridwan Djamaluddin sudah berjalan dengan baik.

"Dan saat ini adalah tugas dan tanggung jawab saya untuk melanjutkan pembangunan yang sudah baik ini menjadi lebih baik lagi," ujarnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023