Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu melepas 153 regu lomba pawai Pasukan Baris Berbaris (PBB) di Kota Pangkalpinang, sebagai rangkaian Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.

"Kita senang semua anak-anak antusias berlomba dengan sportif," kata Suganda Pandapotan Pasaribu di Pangkalpinang, Sabtu.

Ia mengatakan lomba pawai PBB HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia diikuti 153 regu tingkat SD, SMP, SLTA dan umum se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dapat meningkatkan semangat dan nilai-nilai perjuangan para pahlawan dalam memperjuangkan Kemerdekaan Republik Indonesia. 

"Mudah-mudahan ini menumbuhkan nilai-nilai perjuangan, kebangsaan, sehingga rasa cinta kepada tanah air, persatuan dengan tidak membeda-bedakan satu sama lain dan  itulah Indonesia," ujarnya.

Ia menyatakan Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bersama Pemerintah Kota Pangkalpinang berkolaborasi agar kegiatan lomba pawai PBB ini berjalan dengan baik dan lancar. 

Baca juga: Ribuan Warga Pangkalpinang saksikan lomba PBB HUT RI

Baca juga: Pj Gubernur Babel lepas 153 peserta pawai baris-berbaris

"Kami berkolaborasi dengan pemkot, kepolisian dan instansi terkait lainnya agar pawai PBB ini berjalan dengan aman, baik dan lancar," katanya.

Ia berharap masyarakat yang menyaksikan pawai ini untuk tertib dan menjaga kebersihan selama menyaksikan lomba PBB ini.

"Kami berharap ribuan penonton dan pedagang tetap tertib dan menjaga kebersihan selama kegiatan pawai berlangsung," katanya. 

Pj Gubernur Kepulauan Babel bersama Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil tidak hanya melepas tetapi juga menyaksikan semangat dan kerapian gerak, pakaian peserta lomba pawai PBB HUT ke-78 RI ini.

Tidak hanya itu, Pj Gubernur Kepulauan Babel tidak segan-segan turun langsung untuk memastikan kerapian pakaian dan gerak para peserta yang beraktraksi di depan panggung kehormatan. 

Pewarta: Chandrika Purnama Dewi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023