Kontingen Indonesia menempati peringkat kedelapan dengan koleksi 11 medali dalam klasemen sementara Asian Games 2022 Hangzhou, China, yang dilansir dari laman resmi Rabu pukul 18.00 WIB.

Sebelas medali yang diraih kontingen Merah Putih terbagi dalam tiga medali emas, dua medali perak, dan enam medali perunggu.

Pada hari ini, Indonesia menambah dua medali melalui medali perak cabang olahraga skateboard dan medali perunggu dari wushu, setelah sebelumnya pada Selasa (26/9) Indonesia meraih total sembilan medali.

Atlet skateboard Indonesia Sanggoe Darma Tanjung adalah nama yang mempersembahkan medali perak bagi Indonesia dari nomor men's street setelah mengumpulkan akumulasi poin 200,63 di Qiantang Roller Sports Centre.

Torehan perak skater asal Bali itu sekaligus mempertahankan medali perak yang diraihnya pada Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.

Lalu, untuk peraih medali perunggu cabang olahraga wushu diraih Seraf Naro Siregar setelah mengumpulkan total 19.466 poin pada nomor daoshu atau pedang (9.726) dan gunshu atau tongkat (9.740) yang dimainkan di Xiaoshan Guali Sports Centre.

Torehan perunggu untuk wushu ini adalah perolehan ketiga cabang olahraga tersebut setelah sebelumnya berhasil menyabet medali emas melalui Harris Horatius pada nomor kombinasi nanquan+nangun dan medali perak melalui Edgar Xavier Marvelo pada nomor changquan.

Sementara itu, pada posisi teratas, tim tuan rumah China masih mendominasi pesta olahraga terbesar di Asia ke-19 tersebut dengan koleksi total 129 medali yang terbagi dari 72 medali emas, 39 medali perak, dan 18 medali perunggu.

Berikut klasemen sementara 10 besar Asian Games 2022, Rabu pukul 18.00 WIB:
No Negara Emas Perak Perunggu Total
1 China 72 39 18 129
2 Korea Selatan 16 18 27 61
3 Jepang 13 23 21 57
4 Uzbekistan 6 10 12 28
5 Hong Kong 5 7 13 25
6 India 5 7 10 22
7 Thailand 5 2 8 15
8 Indonesia 3 2 6 11
9 Singapura 2 3 4 9
10 China Taipei 2 3 3 8

Pewarta: Zaro Ezza Syachniar

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023