Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) berencana menggelar diskusi Desak Anies per tema yang sesuai dengan 28 simpul kesejahteraan dalam buku visi dan misi AMIN.
"Dua kali terakhir Desak Anies ini dibikin per tema untuk spesifik nelayan sama yang kemarin di Gorontalo untuk petani," kata Juru Bicara Timnas AMIN Billy David di Jakarta, Kamis.
Billy menjelaskan tujuan Desak Anies per tema tersebut, supaya dapat menjangkau lebih banyak audiens yang sebelumnya hanya dikhususkan untuk generasi muda saja.
Menurut dia, saat ini pihaknya berencana menggelar diskusi Desak Anies yang menyasar pekerja migran, pelaku industri kreatif, dan guru.
Selain itu, pihaknya juga akan terus mendorong terlaksananya diskusi dengan Capres RI Anies di Tanah Air hingga masa kampanye selesai.
"Kami dorong sebanyak-banyaknya karena masih punya waktu 30 harian. Kalau kami konversi berapa banyak kota atau kabupaten yang akan dikunjungi, ya, sebanyak-banyaknya potensi Desak Anies yang akan dibuat," ujar Billy.
Sebelumnya, KPU RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3. KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024
"Dua kali terakhir Desak Anies ini dibikin per tema untuk spesifik nelayan sama yang kemarin di Gorontalo untuk petani," kata Juru Bicara Timnas AMIN Billy David di Jakarta, Kamis.
Billy menjelaskan tujuan Desak Anies per tema tersebut, supaya dapat menjangkau lebih banyak audiens yang sebelumnya hanya dikhususkan untuk generasi muda saja.
Menurut dia, saat ini pihaknya berencana menggelar diskusi Desak Anies yang menyasar pekerja migran, pelaku industri kreatif, dan guru.
Selain itu, pihaknya juga akan terus mendorong terlaksananya diskusi dengan Capres RI Anies di Tanah Air hingga masa kampanye selesai.
"Kami dorong sebanyak-banyaknya karena masih punya waktu 30 harian. Kalau kami konversi berapa banyak kota atau kabupaten yang akan dikunjungi, ya, sebanyak-banyaknya potensi Desak Anies yang akan dibuat," ujar Billy.
Sebelumnya, KPU RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3. KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024