Sebagai bentuk konsistensi dan komitmen meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) melalui pendidikan vokasi industri, PT Asia Surya Perkasa selaku Main Dealer Honda Babel kembali mendukung penyelenggaraan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) 2024 bidang Motorcycle Maintenance & Repair.

Dukungan tersebut diwujudkan dengan memfasilitasi keikutsertaan para pelajar SMK binaannya untuk mengikuti LKS 2024 tingkat Provinsi Bangka Belitung, pada tanggal 12 Juni mendatang di Kantor Gubernur Kepulauan Bangka Belitung.

Tercatat, 14 pelajar dari sejumlah SMK mengikuti kompetisi ini termasuk di dalamnya sejumlah SMK binaan Honda. Dimana pada kompetisi tersebut, para pelajar SMK ditantang untuk menyelesaikan sejumlah materi pengujian terkait perbaikan sepeda motor, overhoul mesin motor, dan perbaikan system.

Technical Service Manager Honda Babel Yoga Rakasiwi di Pangkalpinang, Rabu (12/6) mengungkapkan sangat mendukung penyelenggaraan LKS SMK 2024 ini, mengingat era digitalisasi tidak hanya menuntut penguasaan teknologi informasi dan komunikasi, namun juga soft kills.

"Dukungan kepada para siswa SMK untuk mengikuti LKS 2024 menjadi bagian dari upaya aksi nyata Honda Babel dalam bersinergi bagi negeri untuk memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan mutu pendidikan vokasi industri di Bangka Belitung," ungkapnya.

Pewarta: Elza Elvia

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024