Pangkalpinang (ANTARA) - PT Asia Surya Perkasa selaku Main Dealer Honda Babel terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesadaran keselamatan berkendara di kalangan generasi muda.
Melalui program edukatif “Safety Riding Goes to School”, Honda Babel menggencarkan sosialisasi keselamatan berkendara ke berbagai sekolah di Bangka Belitung.
Diikuti ratusan siswa SMK Negeri 1 Sijuk dari berbagai jurusan edukasi disampaikan langsung oleh Instruktur Safety Riding Honda Babel, Hariyansha, dengan materi menarik seputar basic skill, kesadaran berkendara (awareness), serta kampanye #Cari_Aman yang menjadi ikon keselamatan Honda.
“Kami ingin menanamkan pemahaman bahwa berkendara bukan hanya soal teknik, tapi juga soal sikap dan tanggung jawab. Anak muda harus jadi pelopor keselamatan,” ujar Hariyansha dalam keterangan rilis yang diterima di Pangkalpinang, Selasa (15/4/2025).
Para peserta tampak antusias mengikuti sesi simulasi, kuis interaktif, hingga sesi tanya jawab. Tiga siswa dengan skor terbaik dalam kuis mendapatkan merchandise eksklusif dari Honda.
Kegiatan ini bukan yang pertama menyasar pelajar sebagai agen perubahan dalam berkendara yang aman.
Dengan semangat Satu Hati dan Sinergi Bagi Negeri, Honda Babel berharap kegiatan ini menjadi langkah awal terciptanya budaya berkendara yang lebih sadar dan bertanggung jawab.