Koba (Antara Babel) - Mayat laki-laki diketahui bernama Setia Jaya (56) warga RT 20, Gang Setia Budi, Kelurahan Koba, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ditemukan membusuk di dalam rumahnya.

Elfika (42), tetangga korban di Koba, Senin, mengatakan Setia Jaya tinggal sendiri di rumahnya dan dalam kondisi sakit asma.

"Setia Jaya memang dalam kondisi sakit, selain penyakit asma juga cacat bagian kaki terkena luka bakar dan gangguan pendengaran," ujarnya.

Ia menjelaskan, sebelumnya warga mencium bauk busuk di sekitar rumaj Setia Jaya yang biasa dipanggil warga sekitar Bok Jaya.

"Warga sempat heboh mencium bau busuk pada Minggu (16/7) pagi, awalnya kami mengira bangka binatang yang mati di sekitar rumah. Namun kami curiga karena sejak Sabtu hingga Minggu rumah korban terkunci," ujarnya.

Dirinya bersama warga yang lain mencoba mengintip lewat pintu belakang, terlihat tubuh korban sudah kaku dalam posisi miring dengan kondisi tangan serta kepala sudah menghitam.

"Kemungkinan Bok Jaya ini meninggal tiga hari yang lalu, karena memang tinggal sendirian di rumah. Istrinya sudah meninggal lima bulan yang lalu sementara dua orang anaknya tinggal di tempat lain dan tidak peduli lagi dengan ayahnya," katanya.

Ia mengatakan, sejumlah warga langsung mendatangi ketua RT dan selanjutnya dilaporkan ke polisi untuk dibawa ke rumah sakit.

"Sehari-hari memang Bok Jaya tidak banyak bicara, tidak punya pekerjaan dan untuk makan hanya meminta-minta kepada warga dan temannya karena memang yang bersangkutan tidak sanggup bekerja," katanya.

Pantauan Antara, polisi dari Polres Bangka Tengah langsung melakukan olah tempat penemuan mayat dan membawanya ke rumah sakit untuk di periksa lebih lanjut penyebab kematiannya.

Namun hasil sementara dari pihak kepolisian korban meninggal dunia karena sakit bukan korban kekerasan.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2017