Pangkalpinang  (Antaranews Babel) - Masyarakat Kecamatan Pangkalbalam, Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, melaksanakan pawai obor dan takbir keliling kampung untuk menyambut Lebaran Idul Fitri 1439 Hijriah.

"Pawai obor dan takbir keliling ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan sebagai ungkapan syukur kepada yang maha kuasa setelah melewati bulan Ramadhan sebulan penuh," kata Koordinator kegiatan Abdurahmansyah di Pangkalpinang, Kamis.

Menurut dia, kegiatan pawai obor dan takbir keliling ini juga dapat menjadi spirit untuk menggambarkan kecintaan kepada sang khalik. Selain itu hal ini juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi dan kekompakan masyarakat.

"Ratusan warga terlihat sangat antusias dan tidak hanya orang dewasa, anak dan remaja pun lebur dalam kebersamaan untuk mengumandangkan kebesaran sang pecinta," katanya.

Dengan berlalunya bulan Ramadhan ini, dirinya berharap semoga dapat semakin memperkuat kecintaan kepada sang pencipta dengan mengerjakan segala perintah dan larangannya.

"Semoga setelah satu bulan lamanya kita menahan hawa nafsu selama bulan Ramadhan dapat semakin mempertebal keimanan kita kepada yang maha kuasa," ujarnya.

Ia berharap pawai obor dan takbir keliling yang dilakukan setiap tahun dilingkungan Kecamatan Pangkalbalam dapat memiliki daya tarik tersendiri bagi Kota Pangkalpinang.

"Kami tidak berharap banyak, namun jika pawai obor dan takbir keliling ini dapat dijadikan wisata religi yang didukung oleh pemerintah daerah, tentunya kami sungguh sangat senang," katanya.

Pewarta: Eko Septianto

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2018