Kapolres Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, AKBP M. Budi Ariyanto menyatakan, wilayah hukumnya cukup aman sehingga pelaksanaan pemilu 2019 akan berjalan lancar.

"Meskipun aman, namun kami tetap melakukan pertemuan dengan pihak penyelenggara pemilu termasuk pihak forum kerukunan umat beragama agar kondisi keamanan ini tetap terjaga selamanya," katanya di Sungailiat, Rabu saat menggelar pertemua "coffe morning" yang diikuti oleh sejumlah personel perwira Polres Bangka dan Kapolsek Sungailiat, AKP Dedy Setiawan.

Kapolres mengatakan, kegiatan pertemuan dengan pihak penyelenggara pemilu sudah dilakukan hal serupa oleh pihak Polda Bangka Belitung.

Dia mengatakan, pihaknya mempunyai kewajiban mendukung penuh pelaksanaan pemilu 2019 mulai dari tahap awal sampai tahapan akhir pelaksanaan pemilu.

"Kami akan melakukan pengamanan pemilu mulai dari tahap awal termasuk pelipatan surat suara, pendistribusian logistik sampai dengan pengamanan tahapan akhir pemilu," jelasnya.

Menurutnya, pertemuan dengan pihak penyelenggara pemilu maupun pertemuan rutin dengan pemerintah daerah perlu dilakukan untuk bersama-sama mewujudkan daerah yang aman dan tertib.
 
"Dengan seringnya dilakukan pertemuan, jika ada masalah sedikitpun dapat dibahas dan segera diselesaikan bersama-sama, karena kita mitra dengan pemerintah baik melalui instansinya maupun lembaga lainnya dan masyarakat," katanya.

Dia optimis, pelaksanaan pemilu 2019 yang dilakukan oleh penyelenggara dapat berjalan lancar karena pihak KPU dan Bawaslu dianggap sudah profesional dan proporsial.

"Kita harus bersama-sama mendukung pelaksanaan pemilu yang dikerjakan oleh pihak penyelenggara dengan memberikan kepercayaan mutlak tanpa ada unsur kecurigaan," ujarnya.

Kapolres menyarankan seluruh lapisan masyarakat di daerahnya untuk menyikapi segala sesuatunya dengan bijak jangan mudah percaya dengan isu atau berita hoax yang dapat memecah belah keharmonisan masyarakat.

Pewarta: Kasmono

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019