Pangkalpinang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mendorong peningkatan peran Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) untuk ikut memerangi berita-berita bohong atau hoaks menjelang Pemilu 2024, agar pesta demokrasi berjalan dengan aman dan damai.
"Peran FKUB ini sangat penting untuk menyosialisasikan dan memberikan kedamaian kepada masing-masing agama," kata Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kepulauan Babel M Soleh saat menghadiri orientasi lapangan antara FKUB Kepulauan Babel dengan FKUB Kalimantan Timur di Pangkalpinang, Kamis.
Ia mengatakan berita-berita bohong menjelang pemilu ini sangat mudah tersebar dan terpicu oleh profokasi-profokasi yang bisa berdampak buruk di Indonesia khususnya Provinsi Kepulauan Babel.
"Peran FKUB sangat penting untuk membuat kondisi kondusif menjelang pemilu depan," uajrnya.
Menurut dia FKUB dapat memberikan, meluruskan dan mengingatkan umat beragama terhadap berita-berita bohong yang beredar di masyarakat maupun media sosial sangat besar.
"Kami berharap FKUB Kepulauan Babel ini berperan aktif untuk ikut membuat suasana di Negeri Serumpun Sebalai ini semakin kondusif menjelang pesta demokrasi ini," katanya.
Ia menyatakan selama ini peran FKUB sudah baik, namun demikian diharapkan untuk terus ditingkatkan agar pesta demokrasi nanti berjalan aman, lancar dan damai.
"Mudah-mudahan kerukunan dan keberagamanan umat beragama di Kepulauan Babel ini dapat berjalan dengan baik, toleran dan saling menghormati," katanya.