Pangkalpinang (ANTARA) - Calon Gubernur (Cagub) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Hidayat Arsani dan calon wakil Gubernur (Cawagub) Hellyana menerima rekomendasi dari DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk maju di Pilkada Gubernur Kepulauan Bangka Belitung tahun 2024.
Ketua DPW PKS Aksan Visyawan mengatakan yang tertuang dalam surat keputusan (SK) dari DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut, Wakil Gubernur periode tahun 2013-2017 itu berpasangan dengan Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Hellyana.
"Alhamdulillah PKS Bangka Belitung menyerahkan SK DPP kepada calon kepada daerah (Cakada) kabupaten Bangka barat dan Kepulauan Bangka Belitung. Jadi untuk Babel kita PKS sudah resmi mengusung Hidayat Arsani dan Hellyana," kata aksan saat menyerahkan langsung SK tersebut dihadapan para pengurus DPW PKS serta kader dan relawan yang hadir di Pangkalpinang, Minggu.
Aksan bertahap semua pasangan yang sudah di usung oleh PKS bisa bekerja dengan baik mengambil hati masyarakat sehingga bisa memenangkan kontestasi Pilkada serentak 2024.
"PKS sebagai partai yang solid selalu siap mengikuti Pilgub ini karena memang kita partai yang tidak berhenti beraktivitas. Kita partai kader jadi selalu banyak kegiatan kita. Dalam waktu dekat kita juga akan mengumpulkan semua kader untuk konsolidasi memenangkan pilkada tahun ini," ujarnya.
Aksan menambahkan, PKS juga sudah menyusun strategi untuk tetap berkomunikasi dengan masyarakat dan terus membantu masyarakat agar ekonomi masyarakat yang saat ini sulit bisa kembali lancar.
"Dengan begitu kita juga yakin masyarakat memahami apa PKS. Itu upaya kita meningkatkan kualitas dan kuantitas komunikasi kita dengan masyarakat," ujarnya.