Pangkalpinang (ANTARA) - Rangkuman peristiwa di Bangka Belitung pada Rabu (2/10) yang menarik dibaca kembali, dari momentum peringatan Hari Batik Nasional hingga komitmen mewujudkan pilkada yang damai.
Selain itu ada berita menarik lainnya, di antaranya:
1. GM Swiss-Belhotel Pangkalpinang: Hari Batik momen lestarikan produk lokal
Dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional yang jatuh pada tanggal 02 Oktober ini, Swiss-Belhotel Pangkalpinang akan menggelar fashion show batik pada Sabtu (05/10) malam di Omah Angkringan Swiss-Belhotel Pangkalpinang.
Berita selengkapnya klik di sini
2. Kemenag tetapkan Masjid Agung Sungailiat jadi percontohan nasional
Kementerian Agama (Kemenag) RI menetapkan Masjid Agung Sungailiat Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), sebagai masjid agung percontohan tingkat nasional.
Berita selengkapnya klik di sini
3. Pemprov Babel sosialisasikan gerakan budaya sensor mandiri
Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyosialisasikan gerakan budaya sensor mandiri guna mewujudkan hak masyarakat untuk mendapatkan konten perfilman yang bermutu dan berkualitas.
Berita selengkapnya klik di sini
4. PT Timah bina perajin lestarikan batik di lingkar tambang
PT Timah Tbk membina perajin batik di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, sebagai langkah nyata mendukung pelestarian batik di wilayah operasional perusahaan tambang itu.
Berita selengkapnya klik di sini
5. Polres Bangka Tengah perkuat Satkamling ciptakan pilkada damai
Kepolisian Resor Bangka Tengah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memperkuat Satuan Tugas Keamanan Lingkungan (Satkamling) sebagai pilar pembantu dalam mendukung pemilihan kepala daerah (pilkada) damai di daerah setempat.
Berita selengkapnya klik di sini
Bangka Belitung kemarin
Momentum Hari Batik Nasional hingga komitmen wujudkan pilkada damai
Kamis, 3 Oktober 2024 5:43 WIB