Jakarta (Antara Babel) - Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyatakan Polri sudah memeriksa tujuh anggota Polda Sumatera Selatan dalam kaitannya dengab perkara suap yang menjerat Bupati Banyuasin Yan Anton Ferdian.
"Saya sudah bertemu, kemudian sudah komunikasi bahwa mereka diperiksa internal dari delapan orang itu yang diperiksa sudah tujuh orang," kata Tito seusai Silaturahmi dan Jumpa Pers Kapolri di Mabes Polri, Jakarta, Rabu.
Sebelumnya beredar informasi delapan polisi itu mangkir tidak memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai saksi atas kasus Yan Anton Ferdian.
Menurut Tito, satu orang yang belum diperiksa adalah mantan Kapolres di wilayah Sumatera Selatan.
"Hari ini kalau tidak salah diperiksa. Jadi, nanti hasilnya atau Berita Acara Pemeriksaan(BAP)-nya kami akan serahkan ke KPK," kata Tito.
KPK menggelar Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Banyuasin Yan Anton Ferdian dalam kaitan kasus suap anggaran dinas pendidikan kabupaten ini.
Yan Anton terjaring OTT KPK di kediamannya Kompleks Perumahan Pemkab Banyuasin pada Minggu 4 September silam sekitar pukul 13.30 WIB saat sedang hajatan keberangkatannya untuk beribadah haji.
Yon dijerat dengan sebuah pasal yang mengatur penerimaan hadiah oleh pegawai negeri atau penyelenggara negara yang berkaitan dengan jabatannya. Dia terancam hukuman penjara maksimal 20 tahun penjara dan denda paling banyak Rp1 miliar.
Berita Terkait
Babel fokus tingkatkan investasi SDM dukung pembangunan nasional
23 November 2024 09:40
Presiden Prabowo tetapkan Pilkada 27 November 2024 sebagai hari libur nasional
22 November 2024 20:27
Polres Bangka Tengah dukung program ketahanan pangan nasional
21 November 2024 16:23
KH Mas Mansur, Pahlawan Nasional dari Muhammadiyah yang karib KH Wahab
18 November 2024 16:07
Harga pangan Senin, bawang merah naik jadi Rp38.940 per kg
18 November 2024 11:03
HAKLI: Hari Kesehatan Nasional momentum disiplin hidup sehat
12 November 2024 16:47
Pemprov Babel gencarkan pemeriksaan kesehatan massal peringati HKN Ke-60
12 November 2024 15:42
Babel beri penghargaan kepada insan kesehatan pada HKN ke-60
12 November 2024 15:41