Jakarta (Antaranews Babel) - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan untuk mengawasi makanan para atlet yang akan berlaga di perhelatan Asian Games 2018.
"Pengawasan harus dilakukan menyeluruh, baik di wisma atlet maupun venue tempat bertanding. Kami tak ingin melihat ada atlet Tanah Air maupun mancanegara yang keracunan akibat pengawasan makanan yang tak dilakukan secara ketat," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat.
Menurut dia, makanan yang diawasi adalah yang disiapkan di arena maupun makanan di sekitar lokasi tempat tinggal.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan bersinergi dengan Dinas Kesehatan, dan Dinas Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam melakukan pengawasan. Nanti BBPOM sebagai pihak yang akan menentukan kriteria-kriteria makanan apa saja yang dinilai layak untuk disajikan, katanya.
"BBPOM memiliki rincian yang harus dihindari hal-hal yang tidak boleh. Mengenai larangan nanti dinas UMKM kita yang akan mendistribusikan kepada para pedagang," katanya.
Dia menugaskan agar makanan yang ada di gerai oleh-oleh yang beroperasi di Jakarta untuk diawasi karena nanti pasti wisatawan bakal memenuhi Ibu Kota, dan dirinya tak ingin makanan yang dibeli tidak layak untuk dikonsumsi.
"Karena nanti akan banyak sekali atlet. Pasti ada yang jalan keluar, pasti ada yang jajan, pasti ada itu. Jangan sampai nanti makanannya menimbulkan masalah," kata Anies.