Jakarta (Antaranews Babel) - Manajer Arsenal Unai Emery membantah rumor yang mengatakan dirinya mencegah pelatih timnas Jerman Joachim Loew memasuki lapangan latihan klub untuk menemui pengatur serangan Mesut Ozil.
Terdapat sejumlah laporan bahwa Emery menolak mengizinkan Loew memasuki lapangan latihan Arsenal ketika arsitek timnas Jerman itu ingin berbicara dengan Ozil, yang pensiun dari timnas setelah Piala Dunia.
Bagaimanapun, Emery menepis spekulasi tersebut menyusul kemenangan 3-1 Arsenal atas Brentford di Piala Liga Inggris pada Kamis dini hari WIB.
"Tidak benar bahwa saya tidak mengizinkan Mesut bertemu dengan Loew," ucap Emery kepada Sky Sports.
"Saya tidak memiliki masalah dalam situasi kami di lapangan latihan. (Rumor) itu tidak benar."
Ozil pensiun dari timnas menyusul tersingkirnya Jerman di fase grup Piala Dunia - ia mengatakan dirinya lelah dengan apa yang ia rasakan sebagai perlakuan rasis dari DFB, para penggemar, dan bahkan sejumlah politisi setelah pertemuannya dengan Presiden Turki Recep Erdogan.
Gelandang Arsenal 29 tahun itu mengkritik DFB dan presidennya Reinhard Grindel pada pernyataan panjang yang dirilisnya pada Juli, meski mantan rekan setimnya di timnas -- termasuk Toni Kroos -- membantah klaim-klaim Ozil.
Berita Terkait
Unai Emery: kemenangan Aston Villa di Liga Champions untuk Gary Shaw
18 September 2024 14:03
Emery janji tunjukkan kapasitas Villa dalam leg kedua lawan Lille
18 April 2024 09:44
Unai Emery punya target baru usai timnya menang 3-0 dari Newcastle
16 April 2023 04:08
Unai Emery akan kembali ke Liga Inggris untuk latih Aston Villa
25 Oktober 2022 10:06
Unai Emery: Mesut Ozil tidak layak bermain untuk Arsenal
4 Oktober 2019 15:16
Terpicu frustrasi, Unai Emery tendang botol ke arah pendukung Brighton
27 Desember 2018 15:08
Unai Emery yakin Arsenal bisa atasi masalah tanpa Gazidis
22 September 2018 15:20
Jaga kinerja Arsenal, Emery tuntut "personalitas" pemainnya
14 September 2018 10:27