PT Angkasa Pura II (Persero) akan mengelola Bandara Internasional H.AS. Hanandjoedin Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, guna mengembangkan kapasitas bandara sehingga dapat menampung pergerakan penumpang di daerah itu.

"Prosesnya sedang dalam verifikasi akhir barang aset milik negara di Kementerian Keuangan. Nanti juga akan diverifikasi oleh Kemenhub sehingga akan ketemu angka besaran nilai aset tersebut," kata Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin di Tanjung Pandan, Selasa. 

Menurut dia, perkembangan sekarang sedang dilakukan inventarisasi aset Kerja Sama Pemanfaatan (KSP) oleh Direktur Jenderal Kekayaan Negara dan Kementerian Perhubungan, dimana akan dilanjutkan dengan Inventarisasi Aset dan Penilaian Proposal Bisnis oleh DJKN,  Penetapan Nilai KSP oleh DJKN, hingga pada akhirnya Penandatangan Perjanjian KSP.

"Kami masih menunggu serah terimanya kapan dilakukan apakah awal Mei nanti. Sehingga Juli tahun ini bisa kami mulai pembangunan," ujarnya.

PT Angkasa Pura II, kata dia, akan menambah aset baru di Bandara H.AS. Hanandjoedin diantaranya berupa pembangunan terminal baru yang modern serta pekerjaan penebalan aspal landasan pacu guna mendukung peregerakan pesawat.

Selain itu, pihaknya berencana membuka sejumlah rute penerbangan baru di daerah itu maupun menambah jumlah penerbangan yang tersedia saat ini sehingga mendukung aksesibilitas pariwisata di daerah itu.

"Kami sudah menetapkan usulan kami kepada pemerintah besaran belanja modalnya adalah Rp560 miliar artinya selama masa konsesi itu kami harus membangun dan menambah aset baru," ujarnya.

Dikatakannya, berdasarkan data Kementerian Perhubungan 2018, jumlah pergerakan pesawat di Bandara Hanandjoeddin pada tahun 2018 sebanyak 9.534 pergerakan per tahun, Pergerakan Kargo sebanyak 3.299 ton per tahun serta jumlah prgerakan penumpang pesawat udara sebanyak 1.044.210 pax per tahun.

"Ini cukup jelas menggambarkan bahwa Kabupaten Belitung memiliki potensi peningkatan jumlah pergerakan yang cukup besar," ujarnya.

Sementara itu, Bupati Belitung, Sahani Saleh, menyampaikan memberikan penghargaan setinggi-tingginya atas kunjungan Direktur Utama PT Angkasa Pura II di daerah itu.

"Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya  atas kedatangan PT Angkasa Pura II, kami mendukung komitmen PT Angkasa Pura II terutama dalam tujuan untuk membantu meningkatkan perekonomian di kawasan Belitung," ujarnya.

Pewarta: Apriliansyah

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019