Sekretaris Daerah Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Yunan Helmi mengatakan penerapan tim pengawalan dan pengamanan pemerintah daerah di lingkungan Pemkab setempat menjadi percontohan daerah lain di Babel.

"Menjadi percontohan bagi daerah lain di Babel merupakan sebuah prestasi yang patut mendapatkan apresiasi dari seluruh instansi yang terlibat di dalamnya, terutama Kejaksaan Negeri Bangka Barat," kata Sekda Yunan Helmi di Mentok, Kamis.

Menurut dia, prestasi tersebut tidak akan terwujud tanpa adanya kerja sama yang baik antara Pemkab Bangka Barat dengan Kejaksaan Negeri Bangka Barat yang senantiasa mendampingi menyelenggarakan proses pembangunan di Bangka Barat melalui Tim Pengawal dan Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D).

Atas nama Pemkab Bangka Barat, Yunan Helmi mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Bangka Barat yang sudah memberikan pendampingan dalam menggunakan anggaran pemerintah.

"Tentunya, ini adalah semangat bagi kami untuk terus membangun guna mewujudkan Bangka Barat hebat 2021," ujarnya.

Dalam penerapan TP4D di lingkungan Pemkab Bangka Barat, saat ini menjadi contoh bagi daerah daerah yang lain terbukti beberapa waktu lalu, beberapa kabupaten di Provinsi Kepulauan Babel belajar ke Bangka Barat terkait implementasi TP4D.

Hal ini dikatakan Yunan Helmi saat menghadiri acara syukuran hari Bakti Adyaksa ke-59 yang digelar di halaman kantor Kejaksaan Negeri Bangka Barat.

Kegiatan peringatan hari Bakti Adyaksa digelar sederhana namun cukup meriah dan berkesan, sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemkab Bangka Barat, pejabat Polres, Kodim, Pengadilan, Ketua DPRD kabupaten dan puluhan tamu undangan tampak hadir dalam kegiatan itu.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019