DPRD Kabupaten Bangka Selatan meminta Pemkab setempat untuk memprioritaskan perbaikan jalan yang dalam kondisi rusak di daerah itu.

Wakil Pimpinan DPRD Kabupaten Bangka Selatan Sementara, Yogi Maulana di Toboali, Kamis mengatakan jalan raya di Desa Payung - Sebagin sudah benar-benar rusak parah dan tentunya hal ini harus menjadi skala prioritas, karena imbasnya sudah banyak masyarakat yang melewati jalan tersebut jadi korban kecelakaan.

"Karena banyak truck pengangkut sawit dan alat berat simpang siur, dijalan tersebut, yang kurang lebih 8 tahun lalu terakhir di aspal ulang" katanya.

Untuk itu ia berharap Pemkab Basel lebih memperhatikan dan memprioritaskan lagi infrastruktur jalan di desa - desa pelosok khususnya di wilayah kecamatan Simpang Rimba dan Payung.

"Mewakili suara masyarakat, saya akan mencoba koordinasi dengan Dinas PU bagian Bina Marga Basel untuk segera melakukan penindakan terhadap fasilitas umum yang rusak tersebut" katanya.

Menurut dia, sebenarnya masih banyak hal yang harus di kaji pada jalan milik Kabupaten Basel yang rusak, akan tetapi disini dirinya belum bisa berbicara banyak karena belum ada ketentuan ditempatkan di komisi berapa.

"Namun sebagai Anggota DPRD yang membawa amanah dan aspirasi masyarakat akan tetap memperjuangkan kepentingan masyarakat terutama pemenuhan kebutuhan fasilitas publik, terutama jalan di wilayah kecamatan," katanya.

Pewarta: Eko SR

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019