Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepulauan Bangka Beliin akan membentuk satu petugas (Satgas) banjir, guna mengantisipasi bencana banjir yang memasuki musim hujan di daerah itu.
"Nanti satgas banjir ini akan bertugas mengantisipasi dan mengambil tindakan cepat jika terjadi banjir," kata Kepala BPBD Babel, Mikron Antariksa, di Pangkalpinang, Rabu.
Ia mengatakan, satgas banjir akan melibatkan beberapa instansi terkait seperti TNI, Polri, Basarnas, Tagana Dinas Sosial, Pramuka dan beberapa instansi lain.
"Selain membentuk satgas banjir, kita tetap meminta dukungan masyarakat untuk mengantisipasi bencana dan mengatasi bersama jika terjadi banjir di musim hujan nanti," ujarnya.
Upaya lain yang dilakukan Basarnas Babel dalam mengatasi banjir yakni bekerjasama dengan Badan SAR Nasional (Basarnas) akan menggelar bakti sosial membersihkan lingkungan rawan sampah dan banjir.
"Bersamaan dengan HUT Provinsi Babel nanti, kita dan BASARNAS Babel akan menggelar baksos membersihkan lingkungan untuk mengantisipasi banjir," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019
"Nanti satgas banjir ini akan bertugas mengantisipasi dan mengambil tindakan cepat jika terjadi banjir," kata Kepala BPBD Babel, Mikron Antariksa, di Pangkalpinang, Rabu.
Ia mengatakan, satgas banjir akan melibatkan beberapa instansi terkait seperti TNI, Polri, Basarnas, Tagana Dinas Sosial, Pramuka dan beberapa instansi lain.
"Selain membentuk satgas banjir, kita tetap meminta dukungan masyarakat untuk mengantisipasi bencana dan mengatasi bersama jika terjadi banjir di musim hujan nanti," ujarnya.
Upaya lain yang dilakukan Basarnas Babel dalam mengatasi banjir yakni bekerjasama dengan Badan SAR Nasional (Basarnas) akan menggelar bakti sosial membersihkan lingkungan rawan sampah dan banjir.
"Bersamaan dengan HUT Provinsi Babel nanti, kita dan BASARNAS Babel akan menggelar baksos membersihkan lingkungan untuk mengantisipasi banjir," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2019