Wakil Bupati Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyalurkan bantuan paket sembako tahap ke tiga kepada 1.553 kepala keluarga terdampak COVID-19 di tiga desa di Kecamatan Mendo Barat.

Bantuan sembako kepada 1.553 kepada kepala keluarga terdampak COVID-19 tersebut disalurkan secara simbolis, pada Senin di Mendo Barat. Masing-masing Desa Petaling sebanyak 581 kepala keluarga, Desa Kemuja sebanyak 747 KK dan Desa Zed sebanyak 225 KK.

"Bantuan paket sembako yang merupakan kepedulian pemerintah daerah diharapkan mampu membantu mengurangi beban warga terdampak COVID-19," kata wabup.

Bapak Wakil Bupati berharap, seluruh Warga harus peduli dan disiplin terhadap Protokol kesehatan COVID-19 yang telah di tetapkan, untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona yang tak kasat mata. 
 
Wabup Bangka, Syahbudin menyalurkan bantuan paket sembako tahap ke tiga di Kecamatan Mendo Barat (babel.antaranews.com/kasmono)

"Mau tidak mau, suka tidak suka, kita telah di hadapkan pada fase di mana kita semua harus membiasakan diri dengan kebiasaan yang baru, tetap produktif dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan COVID 19," jelas wabup.

Dia mengatakan, total kepala keluarga penerima bantuan paket tahap ke tiga di Kecamatan Mendo Barat sebanyak 6.518 KK di 16 desa.

Pewarta: Kasmono

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020