Komunitas Bikers Subuhan dan DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menggelar tausyiah sebagai upaya meningkatkan silaturahmi baik antar anggota komunitas maupun anggota organisasi.

Ketua DPD KNPI Bangka sekaligus koordinator Komunitas Bikers Subuhan Ismir Rachmadinianto, di Sungailiat, Minggu mengatakan, melalui tausyiah itu juga diharapkan menjadi sarana untuk  merefleksi dan evaluasi pribadi masing-masing anggota.

Tausyiah akbar yang dilaksanakan  di Graha Pemuda Sekretariat DPD KNPI Bangka, dalam rangka Milad ke-1 Komunitas Bikers Subuhan Sungailiat dan HUT ke-47 KNPI dengan menghadirkan enam orang ustad dan satu orang habib, yakni Habib Lutfhi Husein Assegaf atau yang akrab disapa BS Mentok.

"Serangkaian kegiatan juga kita lakukan, mulai subuh berjamaah di Masjid Agung Sungailiat dan sejumlah kegiatan sosial seperti, donor darah, pemeriksaan kesehatan dan donasi buku," jelasnya.

Dikatakan, kegiatan dilaksanakan dengan melibatkan sejumlah organisasi lain seperti,  BKPRMI Bangka, PMI, Aksi Cepat Tanggap (ACT), Mualaf Center Indonesia (MCI) dan lainnya.

"Dari awal saya bertekad, melalui komunitas dan organisasi KNPI akan meningkatkan syiar Islam dan memperkuat ukhuwah," katanya.

Ismir berharap, kedepannya  tetap terjaga kekompakan  dan istiqomah dalam menjalankan ibadah. Komunitas Bikers Subuhan selama ini selalu menggerakkan kegiatan yang positif seperti salat subuh keliling dari masjid ke masjid.

Sementara, dalam tausyiahnya Habib Lutfhi Husein Assegaf mengapresiasi apa yang dilakukan Komunitas Bikers Subuhan. Apalagi, rutin menyambangi masjid-masjid yang ada.

"Semoga kedepan terutama dalam hal ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT akan jauh lebih baik dari hari ini," jelasnya.

Pewarta: Kasmono

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020