Pemerintah Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, mengimbau kepada orang tua agar mengawasi anak-anaknya saat bermain gawai saat pembelajaran daring untuk menghindari hal-hal yang negatif.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPPPAKB) Kota Pangkalpinang, Eti Fahriaty, Senin, mengatakan pada fase remaja, rasa keingintahuan anak masih rentan untuk memikirkan dan mencoba sesuatu hal yang belum diketahui. 

"Seperti penggunaan gawai ini, pada saat mereka itu belum waktunya menggunakan, berarti butuh pendampingan agar  penggunaan gawai itu dapat terarah. Membuka konten yang benar, kemudian jangan sampai ada peluang membuka konten yang membuat anak itu penasaran," katanya.

Menurutnya apabila kontrol orang tua kurang dan memberikan kebebasan anak dalam menggunakan gawai, dikhawatirkan dapat terjadi hal yang tidak di inginkan.

Maka itu kata Dia, para orang tua harus pandai-pandai mendampingi dan memfasilitasi anak sesuai dengan usia. 

"Orang tua harus mengawasi super ketat, apalagi situasi saat ini pembelajaran secara daring ini. Jangan sampai mereka mempunyai kebebasan yang tidak berhubungan dengan dunia mereka," katanya.

Pewarta: Try Mustika Hardi

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020