Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melatih 1.729 bidan agar memiliki kompetensi yang memadai dalam menekan tingkat kematian ibu dan anak karena dampak pandemi COVID-19 di pulau penghasil timah itu.

"Pelatihan ini dilakukan secara berkala untuk meningkatkan kompetensi dan aksi sosial bidan di masyarakat," kata Ketua IBI Provinsi Kepulauan Babel Nurita di Pangkalpinang, Sabtu.

Hingga saat ini, jumlah anggota IBI Provinsi Kepulauan Babel 1.729 orang tersebar di Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka, Bangka Barat, Bangka Tengah, Bangka Selatan, Belitung, dan Belitung Timur.

Ia menyatakan kesiapan para anggota memberikan pelayanan kesehatan, edukasi, dan penanganan kasus kesehatan ibu dan anak di tengah pandemi COVID-19.

"Saat ini, kita telah melatih 300 bidan agar mereka turun ke lapangan untuk memberikan sosialisasi kesehatan masyarakat dan juga menangani kasus kesehatan dengan target kita bisa menurunkan tingkat kematian ibu dan anak," ujarnya.

Gubernur Kepulauan Babel Erzaldi Rosman Djohan mengapresiasi langkah IBI dalam mengemban tugas mulia serta menjadi garda terdepan dalam mengawal kesehatan ibu dan anak.

"Tugas yang sangat mulia, tapi banyak juga yang belum paham dan menghargai profesi bidan, ini jadi tantangan kita. Tantangan bidan sangat luar biasa karena bertanggung jawab atas nyawa hidup ibu sekaligus bayinya” ujar dia.

Ia memberi motivasi bidan-bidan yang hadir dalam kegiatan itu, untuk tidak berkecil hati dan tetap bersemangat dalam menjalankan tugasnya.

"Saya berharap ibu-ibu dapat menjalankan tugas dalam memberikan pelayanan yang profesional karena hal tersebut juga dapat mengubah paradigma masyarakat pada bidan. Selalu bersedia meningkatkan kompetensi dan senantiasa bekerja dengan tulus " ujarnya.

Ia mengakui bahwa beberapa waktu lalu, semasa awal pandemi COVID-19, masih banyak bidan yang belum dilengkapi alat pelindung diri (APD) saat membantu proses persalinan.

"Hal ini menjadi perhatian kami, oleh karena itu melalui Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi telah memberikan bantuan perlengkapan APD kepada bidan-bidan yang bertugas desa-desa di tujuh kabupaten/kota," ujarnya.

Pewarta: Aprionis

Editor : Adhitya SM


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020