Dinas Koperasi dan UKM (KUKM) Provinsi Kep Bangka Belitung menggelar Pelatihan sertifikasi dan uji kompetensi juru buku bagi pengelola koperasi, guna mewujudkan koperasi sehat dan hebat di daerah.
"Pemprov Babel terus berupaya mendorong serta mendampingi seluruh koperasi agar mampu mandiri dan siap bersaing di era globalisasi," kata Instruktur Madya UPTD Balatkop UKM Dinas Koperasi dan UKM Babel, Sumarno, di Pangkalpinang, Senin.
Ia mengatakan, pelatihan ini berlangsung selama lima hari, dari 19 sampai 23 Oktober 2020 dan diikuti sebanyak 25 pengelola koperasi, guna mewujudkan koperasi yang sehat dan hebat di Babel.
"Ini salah satu wujud komitmen pemerintah dalam mengembangkan koperasi yakni dengan memberikan pelatihan diklat dan uji sertifikasi, sekaligus langkah kongkrit yang diambil untuk mewujudkan koperasi sehat dan hebat dalam menghadapi perkembangan zaman dewasa ini," ujarnya.
Ia menambahkan, peningkatan kapasitas SDM juga sebagai upaya melakukan reformasi koperasi, artinya, pemerintah ingin membenah koperasi sehingga bisa dikelola dengan profesional dan bisa beradaptasi dengan kemajuan teknologi.
"Komit mereformasi koperasi dengan kembali menata koperasi, meningkatkan kapasitas SDM dan pengelolaannya. Ini tantangan demi untuk mewujudkan koperasi di Babel yang berkualitas," ujarnya.
Ia berharap sertifikasi profesi juru buku mampu meningkatkan profesionalisme para pengelola koperasi. Pengelolaan koperasi yang profesional membuat koperasi sehat, berkualitas dan berdaya saing.
"Harapannya ke depan para pengelola koperasi di Babel mampu menjalankan tugasnya secara kredibel dan berintegritas tinggi sehingga koperasi di Babel bisa semakin maju dan berdaya saing," harapnya.
Sementara itu, Akhmad Rizal dari Lembaga Sertifikasi Profesi Koperasi Jasa Keuangan (LDP-KJK) Lampung mengatakan kompetensi itu sebuah keahlian yang diakui oleh negara. Setelah lulus, peserta akan diakui secara independen kemampuannya dalam mengelola koperasi dan mendapat sertifikasi.
"Para peserta akan diakui keahlian dalam mengelola koperasi untuk membawa koperasi semakin berkembang," katanya.
Materi yang diberikan di antaranya adalah Kebijakan pemberdayaan koperasi dan UKM, gerakan dan tantangan pengembangan koperasi, SKKNI Koperasi, dasar-dasar manajemen, orinsip-prinsip pengelolaan organisasi dan manajemen Koperasi Jasa Keuangan (KJK).
"Intinya dalam sertifikasi juru buku itu, mereka diuji pengetahuan dan penguasaan terhadap kas, non kas, dan buku besar serta jurnal keuangan serta manejemen koperasi," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020
"Pemprov Babel terus berupaya mendorong serta mendampingi seluruh koperasi agar mampu mandiri dan siap bersaing di era globalisasi," kata Instruktur Madya UPTD Balatkop UKM Dinas Koperasi dan UKM Babel, Sumarno, di Pangkalpinang, Senin.
Ia mengatakan, pelatihan ini berlangsung selama lima hari, dari 19 sampai 23 Oktober 2020 dan diikuti sebanyak 25 pengelola koperasi, guna mewujudkan koperasi yang sehat dan hebat di Babel.
"Ini salah satu wujud komitmen pemerintah dalam mengembangkan koperasi yakni dengan memberikan pelatihan diklat dan uji sertifikasi, sekaligus langkah kongkrit yang diambil untuk mewujudkan koperasi sehat dan hebat dalam menghadapi perkembangan zaman dewasa ini," ujarnya.
Ia menambahkan, peningkatan kapasitas SDM juga sebagai upaya melakukan reformasi koperasi, artinya, pemerintah ingin membenah koperasi sehingga bisa dikelola dengan profesional dan bisa beradaptasi dengan kemajuan teknologi.
"Komit mereformasi koperasi dengan kembali menata koperasi, meningkatkan kapasitas SDM dan pengelolaannya. Ini tantangan demi untuk mewujudkan koperasi di Babel yang berkualitas," ujarnya.
Ia berharap sertifikasi profesi juru buku mampu meningkatkan profesionalisme para pengelola koperasi. Pengelolaan koperasi yang profesional membuat koperasi sehat, berkualitas dan berdaya saing.
"Harapannya ke depan para pengelola koperasi di Babel mampu menjalankan tugasnya secara kredibel dan berintegritas tinggi sehingga koperasi di Babel bisa semakin maju dan berdaya saing," harapnya.
Sementara itu, Akhmad Rizal dari Lembaga Sertifikasi Profesi Koperasi Jasa Keuangan (LDP-KJK) Lampung mengatakan kompetensi itu sebuah keahlian yang diakui oleh negara. Setelah lulus, peserta akan diakui secara independen kemampuannya dalam mengelola koperasi dan mendapat sertifikasi.
"Para peserta akan diakui keahlian dalam mengelola koperasi untuk membawa koperasi semakin berkembang," katanya.
Materi yang diberikan di antaranya adalah Kebijakan pemberdayaan koperasi dan UKM, gerakan dan tantangan pengembangan koperasi, SKKNI Koperasi, dasar-dasar manajemen, orinsip-prinsip pengelolaan organisasi dan manajemen Koperasi Jasa Keuangan (KJK).
"Intinya dalam sertifikasi juru buku itu, mereka diuji pengetahuan dan penguasaan terhadap kas, non kas, dan buku besar serta jurnal keuangan serta manejemen koperasi," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2020