Muntok (Antara Babel) - Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung berupaya meningkatkan keselamatan pengguna jalan raya dengan memasang rambu di sejumlah lokasi di daerah itu.

"Kami berharap pemasangan rambu lalu lintas dan pagar penahan di sejumlah lokasi ini mampu mengantisipasi terjadinya kecelakaan di jalan raya," ujar Kepala Dinas Perhubungan, Pariwisata, Kebudayaan dan Informatika Kabupaten Bangka Barat, Rozali, di Muntok, Senin.

Ia mengatakan, pemasangan sejumlah rambu dan pagar penahan atau "guard rail" tersebut akan terus dilakukan seiring semakin tingginya intensitas lalu lintas di daerah itu.

"Pemasangan disesuaikan dengan kebutuhan, namun karena keterbatasan anggaran yang ada diutamakan di lokasi yang dinilai rawan kecelakaan," kata dia.

Menurut dia, secara keseluruhan kondisi ruas jalan nasional di daerah itu masih cukup layak dan terawat, ketersediaan rambu lalu lintas dan "guard rail" juga sudah banyak terpasang.

"Kami harapkan ketersediaan rambu dan pagar penahan tersebut mampu meningkatkan keselamatan berlalu lintas, namun kami juga berharap para pengendara tetap berhati-hati dan selalu mengutamakan keselamatan bersama," kata dia.

Untuk menunjang kesuksesan dan keselamatan selama arus mudik lebaran, tahun ini pemerintah kabupaten setempat akan menempatkan posko di sejumlah lokasi strategis, seperti tahun-tahun sebelumnya.

"Kami akan segera melakukan koordinasi antarinstansi terkait untuk penempatan posko terpadu tersebut," kata dia.

Ia berharap, keberadaan posko tersebut bisa dimanfaatkan bagi para pemudik untuk beristirahat atau mencari informasi penting lainnya.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015