Kepolisian Daerah (Polda) Bangka Belitung mempercepat vaksinasi COVID-19 untuk warga lanjut usia sebagai langkah antisipasi munculnya varian Omicron. 

"Di Bangka Tengah vaksinasi lanjut usia belum mencapai 60 persen, ini kita gencarkan lagi dengan harapan dalam bulan ini sudah mencapai 100 persen," kata Wakapolda Babel, Brigjend Umar Dani di Koba, Bangka Tengah, Selasa.

Wakapolda meminta Polres Bangka Tengah melakukan vaksinasi secara masif dengan mendatangi rumah penduduk, kebun penduduk, tempat kerja atau lokasi penambangan bijih timah.

"Target kita untuk lanjut usia mencapai 65 persen, setelah itu dilanjutkan vaksinasi kalangan anak usia 6 - 11 tahun," ujarnya.

Ia mengatakan kegiatan vaksinasi kalangan lanjut usia digelar secara serentak seluruh jajaran kepolisian di Indonesia.

"Kita benar-benar masif, tidak hanya menyiapkan gerai vaksin tetapi juga vaksinasi mobile," katanya.

Pihaknya bekerja sama dengan jajaran TNI, pemerintah daerah dan organisasi masyarakat untuk percepatan program vaksinasi.

"Kami juga terus mengimbau masyarakat untuk terus menjaga dan mematuhi protokol kesehatan," ujarnya.

Pewarta: Ahmadi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022