Presiden RI Joko Widodo meresmikan Jalan Lingkar Brebes-Tegal yang melengkapi jaringan Jalan Tol Trans-Jawa di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Rabu siang.
"Alhamdulillah pada hari ini Jalan Lingkar Brebes-Tegal sepanjang 17,4 km sudah selesai, dan jalan ini dilengkapi dengan 8 jembatan. Di wilayah Brebes 5 jembatan dan di wilayah Tegal 3 jembatan," ujar Presiden dalam keterangan pers virtual yang disaksikan di Jakarta, Rabu.
Presiden mengatakan kehadiran jalan lingkar ini melengkapi struktur jaringan jalan nasional di Pantura dan juga melengkapi jaringan jalan di Tol Trans-Jawa.
Menurut Presiden, keberadaan jalan lingkar dapat mengurangi kepadatan arus mudik, serta arus lalu lintas di hari libur lainnya.
Presiden menyampaikan dengan beroperasinya Jalan Lingkar Brebes Tegal diperkirakan akan mengurangi beban lalu lintas hingga 48 persen, memperlancar konektivitas dan membantu kelancaran arus lalu lintas di Tegal dan Brebes.
"Dengan mengucap bismillahirohmanirohim, Jalan Lingkar Brebes-Tegal hari ini saya resmikan. Terima kasih," jelas Presiden.
Konstruksi Jalan Lingkar Brebes-Tegal menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) senilai Rp 223 miliar yang dikerjakan oleh kontraktor PT Adhi Karya (Persero) Tbk.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022
"Alhamdulillah pada hari ini Jalan Lingkar Brebes-Tegal sepanjang 17,4 km sudah selesai, dan jalan ini dilengkapi dengan 8 jembatan. Di wilayah Brebes 5 jembatan dan di wilayah Tegal 3 jembatan," ujar Presiden dalam keterangan pers virtual yang disaksikan di Jakarta, Rabu.
Presiden mengatakan kehadiran jalan lingkar ini melengkapi struktur jaringan jalan nasional di Pantura dan juga melengkapi jaringan jalan di Tol Trans-Jawa.
Menurut Presiden, keberadaan jalan lingkar dapat mengurangi kepadatan arus mudik, serta arus lalu lintas di hari libur lainnya.
Presiden menyampaikan dengan beroperasinya Jalan Lingkar Brebes Tegal diperkirakan akan mengurangi beban lalu lintas hingga 48 persen, memperlancar konektivitas dan membantu kelancaran arus lalu lintas di Tegal dan Brebes.
"Dengan mengucap bismillahirohmanirohim, Jalan Lingkar Brebes-Tegal hari ini saya resmikan. Terima kasih," jelas Presiden.
Konstruksi Jalan Lingkar Brebes-Tegal menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) senilai Rp 223 miliar yang dikerjakan oleh kontraktor PT Adhi Karya (Persero) Tbk.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022