Satgas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyatakan capaian vaksinasi ke-3 atau booster di Kota Pangkalpinang tertinggi di Babel, karena kesadaran masyarakat untuk menyukseskan vaksinasi penguat itu yang semakin baik.

"Saat ini sebanyak 243.995 atau 21,44 persen dari total sasaran 1.137.824 jiwa masyarakat Babel telah divaksin ke-3 dan tertinggi di Kota Pangkalpinang," kata Koordinator Distribusi Vaksin Satgas Penanganan COVID-19 Babel dr Bangun di Pangkalpinang, Minggu.

Ia menjelaskan berdasarkan data capaian vaksinasi ke-3 di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sebanyak 243.995 orang telah menerima vaksin booster dan tertinggi di Kota Pangkalpinang sebanyak 44.403 atau 26,23 persen dari total sasaran 169.283 orang di ibukota provinsi itu.

Capaian vaksinasi booster di Belitung sebanyak 36.429 atau 25,12 persen dari 145.010 orang, Belitung Timur sebanyak 24.677 atau 24,38 persen dari total sasaran 101.206 orang, Bangka 46.000 atau 18,03 persen dari total sasaran 255.161 orang.

Selanjutnya, capaian vaksinasi ke-3 di Bangka Tengah 31.828 atau 20,77 persen dari total sasaran 153.277 orang, Bangka Selatan 32.715 atau 20,98 persen dari total sasaran 155.953 orang.

"Capaian vaksinasi ke 3 terendah di Bangka Barat sebanyak 27.943 atau 17,69 persen dari total sasaran 157.934 orang," katanya.

Menurut dia vaksinasi ini sangat penting, untuk menurunkan kesakitan dan kematian akibat COVID-19, mencapai kekebalan kelompok (herd immunity), melindungi dan memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh dan menjaga produktifitas dan meminimalkan dampak sosial dan ekonomi.

"Kita terus mengoptimalkan pengadaan, pendistribusian dan pelaksanaan vaksinasi untuk meningkatkan capaian vaksinasi ini," katanya.

Pewarta: Aprionis

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022