Koba (Antara Babel) - Data tabulasi rekapitulasi perolehan suara pemilihan kepala daerah Kabupaten Bangka Tengah, Bangka Belitung, mencatat angka partisipasi pemilih sebesar 65,53 persen.
"Angka ini memang jauh dari target kami, bahkan menurun dibanding pemilihan legislatif sebesar 71 persen," kata Ketua KPU Bangka Tengah, Suryansyah di Koba, Minggu.
Ia menjelaskan, sosialisasi sudah dilakukan secara gencar yang juga dibantu pasangan calon dengan kegiatan kampanye selama 101 hari.
"Tetapi ini kenyataannya, kami sudah berupaya secara maksimal untuk meningkatkan partisipasi pemilih," ujarnya.
Ia mengatakan, hasil Pilkada akan menjadi evaluasi bagi pihak KPU agar penyelenggara pesta demokrasi nantinya bisa meningkatkan partisipasi pemilih.
"Tentu ini akan menjadi bahan evaluasi kami karena di antara barometer sukses pelaksanaan Pilkada adalah melihat dari angka partisipasi pemilih," katanya.
Berdasarkan angka tabulasi perolehan suara Pilkada di KPU Bangka Tengah, pasangan Erzaldi-Ibnu berhasil mengumpulkan sebanyak 42.420 suara atau sebesar 57,10 persen.
Sementara pasangan Patrianusa-Habibullah hanya berhasil mengumpulkan sebanyak 31.870 suara atau sebesar 42,90 persen dari total suara yang masuk.
Total suara yang sah sebanyak 74.294, suara tidak sah 2.194 dengan jumlah total secara keseluruhan suara yang masuk sebanyak 76.276 suara atau sebesar 97,40 persen.
Pilkada Kabupaten Bangka Tengah hanya diikuti dua pasangan calon yaitu Patrianusa-Habibullah dan Erzaldi-Ibnu yang didukung partai politik koalisi.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015
"Angka ini memang jauh dari target kami, bahkan menurun dibanding pemilihan legislatif sebesar 71 persen," kata Ketua KPU Bangka Tengah, Suryansyah di Koba, Minggu.
Ia menjelaskan, sosialisasi sudah dilakukan secara gencar yang juga dibantu pasangan calon dengan kegiatan kampanye selama 101 hari.
"Tetapi ini kenyataannya, kami sudah berupaya secara maksimal untuk meningkatkan partisipasi pemilih," ujarnya.
Ia mengatakan, hasil Pilkada akan menjadi evaluasi bagi pihak KPU agar penyelenggara pesta demokrasi nantinya bisa meningkatkan partisipasi pemilih.
"Tentu ini akan menjadi bahan evaluasi kami karena di antara barometer sukses pelaksanaan Pilkada adalah melihat dari angka partisipasi pemilih," katanya.
Berdasarkan angka tabulasi perolehan suara Pilkada di KPU Bangka Tengah, pasangan Erzaldi-Ibnu berhasil mengumpulkan sebanyak 42.420 suara atau sebesar 57,10 persen.
Sementara pasangan Patrianusa-Habibullah hanya berhasil mengumpulkan sebanyak 31.870 suara atau sebesar 42,90 persen dari total suara yang masuk.
Total suara yang sah sebanyak 74.294, suara tidak sah 2.194 dengan jumlah total secara keseluruhan suara yang masuk sebanyak 76.276 suara atau sebesar 97,40 persen.
Pilkada Kabupaten Bangka Tengah hanya diikuti dua pasangan calon yaitu Patrianusa-Habibullah dan Erzaldi-Ibnu yang didukung partai politik koalisi.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2015