Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Bangka Belitung meningkatkan kesadaran berlalu lintas para pelajar melalui kegiatan "Police go to School" yang digelar secara berkelanjutan.

"Sosialisasi dan edukasi ini penting disampaikan sebagai pemahaman kepada para pelajar terkait tertib berlalu lintas, terutama keamanan dalam berkendara guna mengurangi risiko terjadinya kecelakaan di jalan raya," kata Kepala Seksi STNK Ditlantas Polda Babel Kompol Indra Gilang Kusuma di Pangkalpinang, Senin.

Ia menjelaskan kegiatan "Police go to School" ini merupakan salah satu upaya Dirlantas Polda Babel meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas dan dilaksanakan secara rutin ke berbagai sekolah di daerah itu.

"Hari ini kita gelar di SMP Negeri 1 Pangkalanbaru, Kabupaten Bangka Tengah, diikuti puluhan siswa kelas IX. Mereka kami berikan materi tentang pentingnya tertib berlalu lintas," katanya.

Menurutnya, hal ini penting disampaikan sebagai pemahaman kepada para pelajar terkait tertib berlalu lintas terutama keamanan dalam berkendara.

"Edukasi seperti ini sangat penting, terutama kepada adik-adik kita yang masih sekolah. Mereka perlu diberikan pemahaman agar budaya tertib berlalu lintas tertanam sejak dini sehingga disiplin berlalu lintas akan terciptanya dengan sendirinya," katanya.

Selain itu, pihaknya menekankan kepada para pelajar agar tidak menggunakan kendaraan bermotor bagi yang belum memiliki SIM.

"Ini yang perlu diingatkan. Memang masih banyak kita temukan para pelajar tidak memiliki SIM. Untuk itu kita sampaikan demikian agar mereka memahami dan menyadari tertib berlalu lintas," ujarnya.

Selain memberikan sosialisasi, Dirlantas Polda Babel memberikan sarana dan prasarana lalu lintas berupa "traffic cone" ke sekolah tersebut.

"Kegiatan ini akan terus kita laksanakan secara bergilir ke sekolah-sekolah lain dengan harapan budaya tertib lalu lintas semakin baik dan mampu menekan kasus kecelakaan, terutama yang melibatkan usia pelajar," katanya.

Pewarta: Try Mustika Hardi

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2022