Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menjajaki kerja sama dalam bidang pendidikan dengan Jerman, untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia Babel melalui program beasiswa kuliah dan bekerja di Jerman. 

"Kami dari sisi pemerintah sangat mendukung adanya program beasiswa tersebut, dengan harapan anak-anak kita nantinya semakin berdaya saing," kata Pj Gubernur Babel Suganda Pandapotan Pasaribu di Pangkalpinang, Rabu. 

Ia menyatakan apresiasi kepada semua pihak yang sudah terlibat dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan di Babel dan Jerman menjadi salah satu referensi utama dari sisi pendidikan dan teknologi.

Ia menyampaikan hal itu juga selaras dengan lima program yang digagasnya, dimana salah satunya adalah meneruskan program-program strategis yang telah dibentuk dan dijalankan oleh gubernur sebelumnya.

Ia mengatakan bersama jajaranya nanti akan berkoordinasi dengan berbagai pihak, seperti DPRD Babel dan Kemendagri untuk menindaklanjuti program beasiswa kuliah dan bekerja di Jerman tersebut.

Direktur Kerja Sama Strategis Internasional Global Katalyst e.V Doddy Primanda Kadarisman menyebutkan bahwa pihaknya menyediakan program beasiswa untuk anak-anak Indonesia yang ingin melanjutkan pendidikan di Jerman, nantinya mereka akan kuliah vokasi sambil bekerja.

Ia menjelaskan negara maju tersebut saat ini masih membutuhkan ribuan tenaga kerja, sehingga (Jerman) membuka peluang untuk putra/putri Babel untuk berkarir dan mengenyam pendidikan di negara industri itu. 

Dia mengharapkan Pemprov Babel memberikan support dalam menjalankan program bidang pendidikan tersebut, dan bisa bermanfaat untuk anak-anak di Kep. Babel.

"Mudah-mudahan kerja sama ini bisa terjalin, sehingga pada bulan Oktober mendatang kita bersama dapat meneken MoU tersebut," tutupnya.

Pewarta: Chandrika Purnama Dewi

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023