Korem 045/Garuda Jaya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung membersihkan sampah di sungai dan saluran air warga Kelurahan Parit Lalang Kota Pangkalpinang, guna mencegah banjir dan berbagai penyakit selama musim hujan.

"Hari ini kita membersihkan sampah-sampah di sungai dan saluran air untuk mencegah banjir," kata Danrem 045/Garuda Jaya Brigjen TNI A.Dedy Prasetyo di Pangkalpinang, Sabtu.

Ia mengatakan kegiatan pembersihan sampah sungai, saluran air warga di Kelurahan Parit Lalang Kota Pangkalpinang ini sebagai rangkaian HUT ke-78 Kodam II/Sriwijaya guna mencegah banjir selama musim hujan di Kota Beribu Senyuman ini.

Selain membersihkan sampah di sungai dan saluran air, prajurit TNI Angkatan Darat Korem 045 juga melakukan penanaman pohon untuk menghijaukan dan melestarikan lingkungan di kawasan tersebut.

"Kita tidak boleh membiarkan lahan di sekitar kita menjadi rusak, terbengkalai yang hanya ditumbuhi oleh rumput semak-semak atau bahkan gersang tidak ada tanaman sama sekali," ujarnya.

Menurut dia kegiatan Karya Bakti Korem 045 hari ini, sebagai salah satu wujud kepedulian jajaran TNI dalam mendukung program pemerintah untuk melestarikan lingkungan guna menjaga keseimbangan lingkungan hidup. 

"Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa kedepan kita akan menghadapi musim penghujan di mana berapa tahun lalu adanya banjir besar melanda Kota Pangkalpinang ini, karena saluran air masyarakat yang tidak baik dan tersumbat sampah," katanya.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah Kota Pangkalpinang Ahmad Subekti mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI AD Korem 045 yang membersihkan sampah di parit, gorong-gorong dan saluran air warga Kelurahan Parit Lalang.

"Kami mengimbau masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan di sungai, saluran air untuk mencegah banjir dan berbagai penyakit selama musim penghujan ini," katanya.  

Pewarta: Aprionis

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2023