Muntok, 1/7 (antarababel) - Bupati Bangka Barat, Provinsi Bangka Belitung Zuhri M Syazali memberikan apresiasi terhadap peran jajaran Polisi Resor setempat atas keberhasilannya menciptakan situasi aman dan kondusif.

"Kami berikan penghargaan sebesar-besarnya kepada Kapolres Bangka Barat AKBP Djoko Purnomo dan jajarannya atas keberhasilannya menciptakan dan menjaga daerah ini tetap dalam situasi, kondisi yang aman dan kondusif," ujar Zuhri pada syukuran hari ulang tahun Bhayangkara ke-67 di Mapolres Bangka Barat di Muntok, Senin.

Menurut dia, permasalahan yang terjadi di masyarakat saat ini cukup kompleks, sehingga tugas dan tanggungjawab Polri sebagai pengayom sangat berat untuk menangani setiap permasalahan.

Untuk itu, ia mengajak melalui perayaan ulang tahun tersebut seluruh elemen masyarakat, pemerintah dan Polri agar bersama-sama menjaga daerah agar tetap aman dan kondusif, sehingga pembangunan bisa terus berjalan.

"Kewajiban menciptakan suasana aman dan kondusif, bukan semata-mata tugas dan tanggung jawab Polri, namun semua pihak memiliki tanggung jawab dan peran yang sama," kata dia.
     Selain memberikan apresiasi, tidak lupa Zuhri juga meminta permohonan maaf karena selama ini ada beberapa tindakan warga yang membuat polisi tidak bisa tidur dan harus kerja ekstra.

"Kami berharap kepada para pelanggar hukum semakin sadar akan pentingnya menaati peraturan dan hukum," kata dia.

Sementara itu, dalam kesempatan sama Kapolres AKBP Djoko Purnomo meminta maaf kepada Pemerintah Daerah dan masyarakat, bila selama ini ada personil dalam melaksanakan tugas bertindak tidak sesuai ketentuan sehingga merugikan dan kurang berkenan.

"Kami terbuka dan mohon masukan dari berbagai pihak untuk perbaikan kinerja dan kebaikan bersama, kritik membangun sangat kami harapkan," kata Djoko.

Pada syukuran yang digelar di halaman Mapolres Bangka Barat itu selain dihadiri Bupati Bangka Barat Zuhri M Syazali dihadiri juga oleh Wakil Bupati Sukirman, Ketua DPRD Ariyanto, Wakil ketua DPRD Markus, Kajari Muntok, Pabung TNI dan para pejabat dari berbagai instansi Pemkab setempat serta seluruh jajaran Polres Bangka Barat.

Pewarta: Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Rustam Effendi


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2013