Muntok (Antara Babel) - Sejumlah pangkas rambut di Muntok, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dipadati  warga yang ingin tampil lebih rapi dan gaya rambut baru saat merayakan Idul Fitri 1437 Hijriah.

"Sejak buka lapak siang hari sudah banyak yang antre membuat kami cukup kuwalahan melayani permintaan pelanggan," kata Wawan tukang pangkas rambut di Kelurahan Sungaidaeng Muntok, Selasa.

Ia mengatakan, dalam sehari sudah sekitar 20 orang dia layani sesuai permintaan dan menjelang sore semakin banyak yang mengantre.

"Sekitar pukul 17.30 WIB terpaksa kami menolak pelanggan yang masuk karena badan terasa lelah seharian berdiri terus dan nanti malam mau takbiran," kata dia.

Ia mengatakan, meningkatnya jumlah pelanggan yang ingin mengganti model potongan rambut sudah terjadi sejak beberapa hari lalu, namun hari ini jumlahnya cukup banyak.

Meskipun jumlah konsumen meningkat, namun pihaknya tidak menaikkan harga jasa potong rambut, yaitu Rp20.000 untuk dewasa dan Rp15.000 untuk anak-anak.

Ia mengatakan selama ini memang hanya melayani pangkas rambut untuk laki-laki dan cukup digemari kawula muda, terutama mereka yang ingin tampil kekinian.

Hal senada dialami Davit tukang pangkas rambut sambilan yang biasa melayani pelanggan di rumahnya di Kelurahan Tanjung.

"Meskipun belum resmi membuka lapak atau kios pangkas rambut, tetapi sudah sekitar seminggu terakhir selalu saja ada kawan yang datang minta tolong rambutnya dirapikan," kata dia.

Tukang pangkas rambut otodidak tersebut tidak memberikan patokan harga jasa pelayanan karena masih mencoba pasar.

"Besok kalau sudah bisa buka lapak sendiri baru pasang tarif jasa, kalau sekarang belum karena masih penjajakan pasar sekalian menempa diri agar bisa memberikan pelayanan sesuai permintaan konsumen," katanya.

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2016