Muntok (Antara Babel) - Salah satu desa di Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berhasil meraih gelar juara III pada Lomba Desa yang menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) tingkat nasional yang diselenggarakan Kementerian Kesehatan RI.

"Kami berharap prestasi yang diraih masyarakat Desa Buyan Kelumbi dalam lomba tersebut mampu menular ke desa-desa yang lain sehingga perilaku hidup bersih dan sehat semakin meningkat dan  berpengaruh terhadap kualitas hidup masyarakat," kata Kepala Bagian Humas dan Protokol Kabupaten Bangka Barat, Facriansyah di Muntok, Selasa.

Ia mengatakan, raihan prestasi tersebut tidak terlepas dari kesadaran masyarakat Desa Buyan Kelumbi yang semakin baik dalam menerapkan PHBS dalam aktivitas hidup sehari-hari serta peran petugas Puskesmas dan Dinas Kesehatan kabupaten setempat dalam membimbing dan mendampingi warga.

"Prestasi itu juga merupakan salah satu bentuk keseriusan pemerintah daerah dalam memberikan kesadaran dalam penerapan PHBS," kata dia.

Ia mengatakan, diraihnya prestasi tersebut ditandai dengan diserahkannya piala dari Kementerian Kesehatan RI pada peringatan Hari Keluarga Nasional beberapa hari lalu di Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Kami berharap prestasi di tingkat nasional terus bisa diraih masyarakat Bangka Barat, bukan hanya dari bidang kesehatan, namun juga sektor lain," kata dia.

Wakil Bupati Bangka Barat, Markus juga memberikan apresiasi positif atas torehan prestasi tersebut kepada masyarakat dan seluruh pihak yang ikut terlibat di dalamnya.

"Keberhasilan itu berkat kerja keras semua pihak terutama masyarakat Buyan Kelumbi yang selama ini memiliki keinginan kuat untuk meningkatkan kepedulian terhadap kesehatan diri dan lingkungan," kata dia.

Ia mengharapkan, prestasi tersebut tidak hanya tertoreh dalam sebuah kegiatan lomba, namun benar-benar menjadi perilaku hidup sehari-hari.

Melalui penerapan PHBS dalam aktivitas sehari-hari akan berdampak positif pada kualitas kesehatan dan angka harapan hidup warga di daerah itu.

"Kami berharap penerapan PHBS digencarkan terus menerus di seluruh desa hingga ke pelosok, bukan hanya saat dilombakan," kata dia. 

Pewarta: Donatus Dasapurna Putranta

Editor : Mulki


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2016