Rangkuman peristiwa kemarin di Bangka Belitung pada Selasa (4/6) yang masih menarik jadi perhatian, di antaranya ATM beras untuk warga kurang mampu hingga layanan kesehatan gratis melali program AIK Bakung.

Selain itu ada peristiwa lainnya yang juga layak jadi perhatian, di antaranya:

1. Bangka Selatan luncurkan ATM beras bantu warga kurang mampu

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung meluncurkan program penyaluran bantuan beras melalui Anjungan Tunai Mandiri (ATM) beras untuk membantu warga kurang mampu.

Berita selengkapnya klik di sini

2.Kantor SAR Pangkalpinang latih warga menolong korban di permukaan air

Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), melatih warga agar terampil memberikan pertolongan kepada korban saat terjadi kecelakaan di atas permukaan air, sehingga bisa melakukan tindakan cepat dan tepat pada situasi darurat.

Berita selengkapnya klik di sini

3. PUPR Babel anggarkan Rp41,43 miliar untuk peningkatan jalan

Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, menganggarkan dana Rp41,43 miliar untuk pelaksanaan peningkatan jalan selama 2024.

Berita selengkapnya klik di sini

4. Program rumah layak huni di Bangka mampu tekan stunting

Penjabat Bupati Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, M Haris yakin program pembangunan dan rehab rumah layak huni yang melibatkan Komando Distrik Militer (Kodim) 0413 mampu menekan angka kasus stunting.

Berita selengkapnya klik di sini

5. RSUD Kriopanting berikan pelayanan kesehatan gratis lewat program Aik Bakung

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kriopanting Payung Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat melalui program Ajak Bupati Kite Sambang Kampung (Aik Bakung).

Berita selengkapnya klik di sini

Pewarta: Aprionis

Editor : Joko Susilo


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024