Kepolisian Resor (Polres) Bangka Selatan, Polda Kepulauan Bangka Belitung menggelar Operasi Bina Kusuma untuk mencegah kenakalan remaja di kalangan pelajar.

"Operasi bina kusuma ini salah satu bentuk penyuluhan dan himbauan kepada masyarakat dengan sasaran kenakalan remaja di kalangan pelajar dan premanisme," kata Kapolres Bangka Selatan, AKBP Trihanto Nugroho melalui Kasat Binmas Iptu Deka Jhon Derry di Toboali, Jumat.

Ia mengatakan, kegiatan operasi bina kusuma mengedepankan upaya preemtif dan preventif untuk mengantisipasi segala kemungkinan kegiatan masyarakat yang mengarah kepada premanisme, kenakalan remaja dan penyakit masyarakat.

"Kita turut prihatin atas beberapa kasus yang dialami oleh anak-anak dan remaja maka dari itu kita meningkatkan kegiatan ini," ujarnya.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat membantu meminimalisir kenakalan remaja di Kabupaten Bangka Selatan sehingga tercipta situasi dan kondisi aman, tenteram dan damai.

"Kita imbau agar para remaja yang duduk di bangku sekolah tidak melakukan hal-hal yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain seperti mabuk-mabukan, geng motor, tauran, bullying antar pelajar, penyebaran berita hoax dan sebagainya," ujarnya.

Deka juga menghimbau kepada masyarakat dan juga para orang tua untuk lebih memperhatikan dan meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak.

"Kita minta para orang tua untuk terus memantau dan meningkatkan pengawasan terhadap anak agar tidak terjerumus dalam kegiatan yang menyimpang yang dapat merupakan diri sendiri dan orang lain," ujarnya.

Pewarta: Rusdiyanto

Editor : Bima Agustian


COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024