Wakil Bupati Kabupaten Bangka Selatan Debby Vita Dewi mengukuhkan sebanyak 30 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun 2024 yang terdiri dari 15 orang putra dan 15 orang putri di Hall Lantai 2 Kantor Bupati Bangka Selatan, Kamis (15/8).
"Selamat kepada 30 orang yang telah dikukuhkan menjadi anggota Paskibraka Bangka Selatan tahun 2024," kata Wakil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi di Toboali, Jumat.
Anggota Paskibraka yang telah dikukuhkan akan bertugas pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Republik Indonesia pada Sabtu besok (17/8) di halaman Kantor Bupati Bangka Selatan.
"Mari kita doakan bersama-sama semoga tugas mulia Paskibraka pada upacara pengibaran bendera merah putih HUT Ke-79 Republik Indonesia dapat berjalan dengan lancar dan sukses," ujarnya.
Ia meminta kepada anggota Paskibraka untuk tetap semangat, fokus dan mempunyai rasa percaya diri yang sangat tinggi pada saat bertugas nanti karena mempunyai tanggung jawab yang sangat besar.
"Semoga ini menjadi suatu pengalaman yang sangat membanggakan bagi anggota Paskibraka dan juga para orang tuanya," ujarnya.
Debby berpesan kepada anggota Paskibraka untuk menjaga kesehatan dengan istirahat yang cukup, dan juga minum vitamin jelang pengibaran bendera.
"Sebelum melaksanakan tugas nanti jangan lupa untuk meminta restu kepada orang tua agar diberikan kelancaran saat pelaksanaan upacara pengibaran dan penurunan bendera," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024
"Selamat kepada 30 orang yang telah dikukuhkan menjadi anggota Paskibraka Bangka Selatan tahun 2024," kata Wakil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi di Toboali, Jumat.
Anggota Paskibraka yang telah dikukuhkan akan bertugas pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Republik Indonesia pada Sabtu besok (17/8) di halaman Kantor Bupati Bangka Selatan.
"Mari kita doakan bersama-sama semoga tugas mulia Paskibraka pada upacara pengibaran bendera merah putih HUT Ke-79 Republik Indonesia dapat berjalan dengan lancar dan sukses," ujarnya.
Ia meminta kepada anggota Paskibraka untuk tetap semangat, fokus dan mempunyai rasa percaya diri yang sangat tinggi pada saat bertugas nanti karena mempunyai tanggung jawab yang sangat besar.
"Semoga ini menjadi suatu pengalaman yang sangat membanggakan bagi anggota Paskibraka dan juga para orang tuanya," ujarnya.
Debby berpesan kepada anggota Paskibraka untuk menjaga kesehatan dengan istirahat yang cukup, dan juga minum vitamin jelang pengibaran bendera.
"Sebelum melaksanakan tugas nanti jangan lupa untuk meminta restu kepada orang tua agar diberikan kelancaran saat pelaksanaan upacara pengibaran dan penurunan bendera," ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Bangka Belitung 2024